CPNS 2021
Ada Pihak-pihak Menghubungi Panselda untuk Meminta Bantuan dalam Seleksi CPNS Kaltara
Saat ini sedang digelar pelaksanaan rekrutmen CPNS Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara).
Penulis: Maulana Ilhami Fawdi | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR - Saat ini sedang digelar pelaksanaan rekrutmen CPNS Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara).
Banyak cara di antara para peserta untuk bisa lolos dalam CPNS Kaltara.
Ada hal-hal yang dianggap bertentangan dengan aturan, satu di antaranya, menghubungi panitia berharap bisa diloloskan.
Kisah itu diungkapkan oleh Ketua Panselda Kaltara Suriansyah, saat berbincang-bincang dengan TribunKaltara.com pada Minggu (19/9/2021).
Baca juga: Kepala BKD Minta Peserta tak Percaya pada Iming-iming Lulus SKD CPNS Kaltara
Baca juga: Server SKD CPNS Kaltara Sempat Down, Panitia Seleksi Daerah Sebut Terjadi Secara Nasional
Baca juga: Panitia SKD CPNS Kaltara Pastikan Terima Hasil Swab dari Klinik Lainnya
Menurutnya, masih banyak pihak-pihak yang mencoba menghubunginya untuk meminta bantuan.
Ia menilai, hal tersebut kerap terjadi saat pelaksanaan seleksi berlangsung.
"Biasalah itu namanya juga orang berusaha," kata Ketua Panselda Penerimaan CPNS Kaltara, Suriansyah di Tanjung Selor.
Dirinya pun menjelaskan, bila pihak panitia penyelenggara ataupun BKD Kaltara tidak dapat mengintervensi hasil dari seleksi tiap peserta.
Baca juga: CPNS Kaltara, 36 Peserta Tak Hadir di Hari Pertama Seleksi PPPK Guru, Ada yang Positif Covid-19
"Tapi saya jelaskan kalau ini tidak bisa diintervensi dan sudah menggunakan teknologi yang semua orang bisa mengawasi jadi ini transparan," tuturnya. (*)