Kabar Artis
Nora Alexandra Pernah Minta Cerai pada Jerinx SID, Akui Hatinya tak Kuat dengan Kasus Suami
Isu keretakan rumah tangga Nora Alexandra ini mengemuka setelah suaminya, Jerinx SID tersandung masalah hukum hingga harus dibui.
TRIBUNKALTIM.CO - Rumah tangga Nora Alexandra dan Jerinx, drummer Superman is Dead ( SID ) sempat dikabarkan retak.
Isu keretakan rumah tangga Nora Alexandra ini mengemuka setelah suaminya, Jerinx SID tersandung masalah hukum hingga harus dibui.
Kabar yang beredar, Nora Alexandra minta cerai dari jika jika Jerinx kembali terkena masalah dan dipenjara.
Terkait dengan isu minta cerai tersebut, kini Nora Alexandra akhirnya buka suara.
Model cantik Nora Alexandra memberikan klarifikasi terkait isu gugatan cerai yang akan Ia berikan kepada Jerinx SID yang kini lagi lagi mendapat masalah dan kembali masuk penjara.
Dilansir dari TribunSumsel.com dengan judul Nora Alexandra Benarkan Minta Cerai dengan Jerinx SID, Namun Ngaku Hatinya Tak Kuat Berpisah
Sebelumnya Nora Alexandra mengungkapkan jika dirinya telah memiliki perjanjian dengan sang suami, Ia akan mengunggat cerai jika Jerinx kembali diterpa masalah dan masuk bui lagi.
Baca juga: Permintaan Maaf Jerinx SID untuk Nora Alexandra di Hari Valentine, Akui Banyak Buat Masalah
Baca juga: Sempat Menolak, Dokter Tirta Dipastikan Jadi Saksi Sidang Kasus Jerinx SID, Cipeng: Ditunggu Saja
Dilansir dari Channel Youtube Denny Sumargo menunggah podcast dimana sosok Nora Alexandra menceritakan permasalahan rumah tangganya yang mengharuskan ia berpisah dengan Jerinx SID, Rabu (2/3/2022).
Kini sangat disayangkan jika sang suami kembali harus menjadi tahanan penjara lantaran terkait kasus pengancaman dengan kekerasan pada pegiat media sosial, Adam Deni Gearaka.
Hal tersebut membuat Jerinx SID dikenakan hukuman pidana selama satu tahun penjara dan denda sebesar RP 25 Juta.
"Jadi ya isu itu (minta cerai dari Jerinx) benar," kata Nora Alexandra dalam kanal youtube Curhat Bang Denny Sumargo.
Nora mengatakan jika sebelumnya Jerink bebas dari kasus pencemaran nama baik terhadap Ikatan Dokter Indonesia (IDI) kedua nya sempat membuat perjanjian bersama.
"Sebenarnya di kasus IDI nora sudah saling janji sama dia untuk hidup tentram jangan gimana terlalu di sosial media. Jerinx pun mengiyakan" ucapnya.
"Ya dalam janji itu Nora akan minta pisah ketika ada kasus lagi" sambungnya.
Baca juga: KABAR TERKINI Adam Deni Usai Masuk Penjara Rutan Mabes Polri, Seteru Jerinx SID Kabarnya Jatuh Sakit