Berita Balikpapan Terkini

Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud Sebut BPJS Kesehatan Gratis Telah Diterapkan Sejak Oktober Lalu

Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud membuka kegiatan Rapat Koordinasi RT Se-Balikpapan Utara di Kantor Kecamatan Balikpapan Utara, Selasa (14/6/2022),

Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO/NIKEN DWI SITONINGRUM
Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud berfoto bersama usai membuka kegiatan Rapat Koordinasi RT Se-Balikpapan Utara di Kantor Kecamatan Balikpapan Utara, Selasa (14/6/2022), .TRIBUNKALTIM.CO/NIKEN DWI SITONINGRUM 

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN- Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud membuka kegiatan Rapat Koordinasi RT Se-Balikpapan Utara di Kantor Kecamatan Balikpapan Utara, Selasa (14/6/2022).

Rahmad Mas'ud mengimbau kepada para Ketua RT Se-Balikpapan Utara untuk mensosialisasikan program di masa kepemimpinannya yang bergerak di bidang kesehatan dan pendidikan.

"Sejak Oktober 2021, semua warga Balikpapan yang merupakan peserta kelas 3 BPJS Kesehatan itu iurannya telah dibayarkan oleh Pemerintah Kota Balikpapan," ucapn Rahmad Mas'ud

Rahmad Mas'ud juga menyampaikan program seragam gratis yang akan diberikan Pemerintah Kota Balikpapan kepada peserta didik baru jenjang kelas 1 SD dan 1 SMP.

Menurutnya, program-program yang menunjang dan meningkatkan mutu pendidikan dan kesehatan masyarakat ini nantinya juga akan berpengaruh pada perekonomian masyarakat.

Baca juga: Walikota Balikpapan Rahmad Masud Ingatkan Ketua RT tak Lakukan Pungutan Liar

Baca juga: Taman Bekapai di Balikpapan Tambah Asri Usai Direnovasi

Baca juga: Harga Bawang Merah di Pasar Sepinggan Balikpapan Jadi Rp 50 Ribu/Kg, Pedagang: Ngga Berani Pesan

"Karena yang utama adalah pendidikan dan kesehatan  masyarakat ini lah yang akan kami berikan walaupun belum maksimal," tandasnya.

"Bagaimana anak-anak kita dan SDM masyarakat meningkat kalau kesehatannya tidak baik," tambahnya.

Dengan program-program tersebut, diharapkan masyarakat Kota Balikpapan dapat menciptakan lingkungan sehat dan cerdas mulai dari anak-anak.

"Kalau anak-anak kita kesehatannya baik maka insyaAllah akan tumbuh dan berkembang menjadi anak yang pintar dan cerdas," jelasnya. (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved