Kesehatan

Teh Oolong Merupakan Minuman Tradisional dari Tiongkok, Ini 6 Manfaat Minum Teh Oolong

Teh Oolong yang Merupakan Minuman Tradisional dari Tiongkok, Ini 6 Manfaat Minum Teh Oolong

Editor: Nur Pratama
Nakita.grid
Konsumsi Teh Oolong 

TRIBUNKALTIM.CO - Teh Oolong yang merupakan minuman tradisional dari Tiongkok, Ini 6 manfaat minum teh oolong 

Teh juga salah satu jenis minuman yang cukup mudah ditemukan dengan beragam jenis yang berbeda.

Salah satu jenis teh yang cukup unik adalah teh oolong yang merupakan minuman tradisional dari Tiongkok.

Minuman ini berasal dari tanaman yang sama dengan teh hijau dan teh hitam, namun proses pembuatannya berbeda.

Proses pembuatan yang berbeda ini juga menghasilkan cita rasa dan juga khasiat yang berbeda, lo.

Bila teh hijau diproduksi dari daun teh segar, sedangkan teh hitam dari daun teh yang sudah mengalami oksidasi. Maka teh oolong adalah jenis yang dibuat dengan cara dijemur dan mengalami proses oksidasi.

Bila meminum teh ini, teman-teman akan mendapatkan kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan.

Pada jenis teh ini juga ada kandungan L-theanin yaitu asam amino dengan efek relaksasi pada tubuh.

Baca juga: 6 Kulit Buah yang Bisa Dikonsumsi dan Memiliki Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh, Diantaranya Pisang

Agar semakin tertari mencoba, simak beberapa manfaat yang bisa didapat dari meminum teh oolong.

1. Menstabilkan Gula Darah

Manfaat teh oolong yang pertama adalah membantu menstabilkan gula darah dalam tubuh.

Teh oolong memberikan manfaat ini dengan beberapa mekanisme, diantaranya meningkatkan resistensi insulin, menurunkan inflamasi, dan menurunkan plasma glukosa dalam darah.

2. Menyehatkan Jantung

Manfaat selanjutnya adalah menyehatkan jantung yang sudah dibuktikan dalam sebuah penelitian.

Beberapa studi menunjukkan rutin mengonsumsi teh akan menurunkan tekanan darah dan kolesterol.

Sumber: Bobo
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved