Berita Kutim Terkini

Meriahkan HUT ke-23 Kutai Timur, Pemkab Gelar Lomba Olahraga Tradisional, Rebut Hadiah Rp 60 Juta

Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menggelar serangkaian acara peringatan Hari Ulang Tahun Kutim yang ke 23.

Penulis: Syifaul Mirfaqo |
TRIBUNKALTIM.CO/SYIFA'UL MIRFAQO
Lomba olahraga tradisional dalam rangka HUT ke-23 Kutai Timur di lapangan Kantor Bupati Kutim, Kawasan Pemerintah Bukit Pelangi, Kecamatan Sangatta Utara. TRIBUNKALTIM.CO/SYIFA'UL MIRFAQO 

TRIBUNKALTIM.CO, SANGATTA - Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menggelar serangkaian acara peringatan Hari Ulang Tahun Kutim yang ke 23.

Kali ini, lomba olahraga tradisional digelar di lapangan Kantor Bupati Kutim, Kawasan Pemerintah Bukit Pelangi, Kecamatan Sangatta Utara.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutim, Basrie menyebut bahwa lomba olahraga tradisional ini diikuti oleh perangkat daerah dan masyarakat umum.

"Ada empat cabang olahraga tradisional yang dilombakan, yakni Asen Naga, Tarik Tambang, Bakiak dan Kasti," ujarnya sebelum perlombaan dimulai, Jumat (7/10/2022).

Cabor Asen Naga, terbagi menjadi dua yakni umum dan pelajar.

Baca juga: Wabup Kasmidi Bulang Tinjau Persiapan Expo HUT Kutim, Artis Ibukota Bakal Hadir

Terdapat 14 tim yang bertanding di Asen Naga putra dan 26 tim Asen Naga putri, sedangkan untuk pelajar terdapat empat tim putra dan empat tim putri.

Kemudian cabor Tarik Tambang terdapat 14 tim putri dan 14 tim putra.

Selanjutnya cabor bakiak, terdapat 10 tim putra dan 24 tim putri yang akan bertanding.

Terakhir cabor kasti hanya diikuti oleh kategori putri dengan jumlah peserta tanding sebanyak 21 tim.

Semua cabang olahraga tradisional tersebut akan digelar selama dua hari di halaman kantor bupati.

Baca juga: Masuk 141 Daerah Penerapan Smart City, Kemenkominfo RI Evaluasi Implementasi Smart City di Kutim

"Lama perlombaan yakni dua hari mulai dari tanggal 7 sampai dengan 8 Oktober 2022," ujarnya.

Adapun hadiah yang disediakan oleh panitia lomba, yakni uang pembinaan dengan total Rp 60 juta. (*)

Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved