Berita Kutim Terkini
Pelajar SDN 004 Sangatta Utara Kunjungi Kantor Bupati Kutim, Dikenalkan Tupoksi Kepala Daerah
Ruang Meranti di Kantor Sekretariat Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kawasan Bukit Pelangi ramai dipadati oleh murid-murid SDN 004 Sangatta Utara.
Penulis: Syifaul Mirfaqo | Editor: Aris
TRIBUNKALTIM.CO, SANGATTA - Ruang Meranti di Kantor Sekretariat Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kawasan Bukit Pelangi ramai dipadati oleh murid-murid Sekolah Dasar Negeri (SDN) 004 Sangatta Utara.
Ratusan pelajar berseragam merah putih tersebut mengikuti kegiatan kunjungan dalam rangka Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar.
Murid SDN 004 Sangatta Utara disambut langsung oleh Wakil Bupati Kutim, Kasmidi Bulang sebelum melanjutkan kunjungan ke Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim.
Wabup Kasmidi mengaku senang bisa bertemu dan berinteraksi langsung dengan pelajar sekaligus memberikan pemahaman terkait tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) kepala daerah.
Baca juga: Jelang Porprov Kaltim di Berau, Dispora Kutim Beri Pelatihan Para Pelatih dan Atlet Tangani Cedera
Terlebih jiwa kritis yang dimiliki anak-anak mencerminkan bahwa mental pelajar sekolah dasar kini lebih berkembang lebih baik.
"Saya pikir ini sangat kemajuannya ya zaman dulu dengan zaman sekarang, tadi mereka sangat antusias dan bisa berinteraksi dengan kita," ujarnya saat diwawancarai usai kegiatan kunjungan.
Dirinya berharap agar anak-anak Kutim bisa tumbuh dan berkembang menjadi generasi penerus dengan kualitas terbaik.
Baca juga: PLN Tingkatkan Layanan Listrik di Kaubun Kutim, dari 12 Jam Kini Menyala 24 Jam
Kasmidi juga menyampaikan motivasi agar tunas-tunas daerah tersebut giat belajar sehingga mampu menjadi pemimpin-pemimpin daerah ke depannya.
"Saya sampaikan tadi menjadi motivasi bagi anak-anak kita, untuk bisa memimpin ke depan karena mereka ini adalah generasi penerus, generasi emas, yang kita persiapkan dari sekarang," ujarnya.
Orang nomor dua di Kutim tersebut juga membuka kesempatan selebar-lebarnya bagi seluruh lapisan masyarakat untuk berkunjung ke Kantor Sekretariat Daerah Kutim.
Baca juga: DKP Kutim Serahkan Ratusan Mesin Kapal kepada 15 Kelompok Nelayan
Mengingat gedung tersebut merupakan tempat pelayanan masyarakat sehingga pihaknya terbuka untuk menerima kunjungan.
"Ini kantor kita semua, ini adalah Kantor pelayanan kepada masyarakat kita (Kutim) khususnya. Jadi apapun itu silakan datang ke sini," ucapnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/kasmidi-bulang-12.jpg)