Berita Nasional Terkini
Terungkap Alasan AKBP Achiruddin Hasibuan Biarkan Anaknya Aniaya Ken Admiral, Bikin Skenario Damai
Terungkap alasan AKBP Achiruddin Hasibuan biarkan anaknya aniaya Ken Admiral, bikin skenario damai.
TRIBUNKALTIM.CO - Terungkap alasan AKBP Achiruddin Hasibuan biarkan anaknya aniaya Ken Admiral, bikin skenario damai.
AKBP Achiruddin Hasibuan terus disorot karena tindakannya membiarkan anaknya, Aditya Hasibuan menganiaya Ken Admiral.
AKBP Achiruddin Hasibuan membiarkan anaknya, Aditya Hasibuan, menganiaya Ken Admiral di depan matanya.
Tak hanya membiarkan, AKBP Achiruddin Hasibuan juga melarang teman-teman korban menyudahi tindakan Aditya kepada Ken Admiral.
Baca juga: Rumah AKBP Achiruddin Hasibuan Digeledah Penyidik Polda Sumut Imbas Anaknya Aniaya Ken Admiral
Kabid Propam Polda Sumut, Kombes Pol Dudung Adijono mengungkapkan alasan AKBP Achiruddin melakukan hal itu.
Menurut Dudung, Achiruddin mengaku membiarkan anaknya menganiaya Ken agar perkelahian keduanya bisa tuntas.
“Saat kejadian itu disaksikan oleh orangtuanya. Dia (Aditya) dibiarkan untuk berkerkelahi supaya tuntas malam itu,” kata Dudung, dikutip dari TribunMedan.com, Rabu (26/4/2023).
Atas pembiaran itu, Dudung menegaskan, Achiruddin dicopot dari jabatannya sebagai Kabag Bin Opsnal Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut.
"Untuk itu, untuk (proses) pemeriksaan, AH (Achiruddin Hasibuan) dievaluasi dan untuk sementara dinon-job-kan," tegasnya.
Dudung pun menyampaikan bahwa Achiruddin Hasibuan akan ditahan di tempat khusus untuk menjalani pemeriksaan.
Baca juga: Aditya Hasibuan Tersangka, Kekayaan AKBP Achiruddin Hasibuan Disorot, Warga Sebut Punya Gudang Solar
"Karena terbukti melakukan pelanggaran kode etik, maka yang bersangkutan akan kami tahan di tempat khusus," jelasnya.
Terkait senjata laras panjang yang digunakan AKBP Achiruddin menodong teman-teman korban, Dudung mengatakan, pihaknya masih mendalami mengenai hal tersebut.
“Nah ini masih kami dalami. Apakah ada senjata atau tidak kita belum tahu ya, masih kami dalami” ujar Dudung.
Skenario Achiruddin
Kasus penganiayaan yang dilakukan Aditya Hasibuan, anak perwira polisi, saat ini terus menarik perhatian netizen.
Apalagi AKBP Achiruddin Hasibuan, ayah Aditya Hasibuan, merupakan seorang perwira polisi dan ada di tempat kejadian saat peristiwa tersebut berlangsung.
Dia bahkan hanya diam melihat putranya menganiaya korban, Ken Admiral.

AKBP Achiruddin Hasibuan rupanya sempat membuat skenario agar terbebas dari jeratan hukum atas tindakan Aditya Hasibuan terhadap Ken Admiral.
AKBP Achiruddin Hasibuan bahkan mengatur seolah dirinya menasehati Aditya Hasibuan dan Ken Admiral.
Selain itu AKBP Achiruddin juga ternyata sempat mendatangi rumah orangtua Ken Admiral.
Bukan meminta maaf agar damai, ia justru marah dan mencaci pihak Ken Admiral.
Hal itu diungkap langsung oleh ibu Ken Admiral, Elvi Indri Putri.
Elvi bercerita saat tanggal 22 Desember 2022, Achiruddin menyuruh Ken masuk ke dalam rumah setelah dianiaya Aditya.
"Tapi senjata tetap dari berapa meter diarahkan," kata Elvi.
Ketika di dalam rumah menurut Elvi, AKBP Achiruddin menyuruh seseorang untuk membuat video seolah dirinya sedang menasehati Aditya Hasibuan dan Ken Admiral.
"Saat masuk pak Achiruddin mengambil video, di situ terlihat pak Achiruddin seolah menasehati anaknya, menasehati anak saya 'ngapain berantam hanya karena begini'," kata Elvi.
Namun Elvi menekankan hal tersebut justru berbanding terbalik dengan tindakan yang dilakukan.
AKBP Achiruddin Hasibuan membiarkan anaknya, Aditya menganiaya Ken Admiral.
Bahkan Achiruddin juga membiarkan Ken terluka tanpa ada upaya memberi pertolongan pertama.
"Kalau memang dia niat baik gak dia biarkan anak saya lebih dari binatang dipijak-pijak di depan sana dia diam saja, kalau lah anak saya meninggal pecah otaknya," kata Elvi sembari menangis.
Ken saat itu tak boleh pulang, AKBP Achiruddin justru memberi nasi goreng untuk korban dan temannya.
Saat itu pula AKBP Achiruddin Hasibuan menganggap kasus penganiayaan ini tak berlanjut.
"Jadi anak saya duduk baru dibeli nasi goreng disuruh makan. Terus dia bilang udah ya udah damai, anak saya gak mungkin bilang gak, dia tahu pak Achiruddin polisi dia takut," katanya.
Baca juga: Harta AKBP Achiruddin Hasibuan Disorot, Ada Rubicon hingga Pamer Harley tapi LHKPN hanya Rp 467 Juta
Sampai kemudian Ken Admiral diberi uang Rp1 juta untuk berobat.
"Akhirnya dikasih uang Rp 1 juta sama Rio kawannya, 'ini uang bawa berobat'. Baru dari situ anak saya dibawa keluar dari rumah itu, dibawa ke rumah sakit Bunda Thamrin karena darahnya keluar terus-terusan. gak ada upaya Pak Achiruddin ada upaya ambil obat tempel," kata Elvi.
Pengakuan Ken Admiral, kata Elvi, ia berusaha menghentikan darah yang terus keluar.
Meski kondisinya sudah tak sanggup berdiri karena dianiaya Aditya Hasibuan, AKBP Achiruddin Hasibuan tak henti memberi nasihat.
"'Mah darahnya banyak kali, Ken sumpel pakai satu tisu darahnya keluar terus, pak Achiruddin kasih nasehat terus sementara Ken duduk gak lagi nampak mata sudah kunang-kunang kami gak berani jawab apapun karena posisi ada senjata ditodongkan sama Raja'," kata Elvi.
Sampai kemudian Ken Admiral pulang setelah selesai berobat.
Sebenarnya Elvi sudah mengetahui kejadian yang menimpa Ken.
Hanya saja Ken Admiral saat itu berusaha menyembunyikannya sampai ia bersembunyi di balik selimut.
"Sampai siangnya saya tahu, dia gak mau angkat telepon, dia masuk ke selimut dia tutupin mukanya, sekira jam 4 ketahuanlah sama saya, 'mah pak Achiruddin bilang udah damai. gak ada damai kamu hancur kaya gini dibuat, gak ada damai kamu ada mamakmu," kata Elvi.
Malamnya, Elvi menyuruh Ken membuat laporan ke Polrestabes Medan didampingi oleh teman.
"Karena posisi saya ada kerjaan di Jakarta yang tidak bisa saya tinggal penting sekali," katanya.
Pada tanggal 29 Desember 2022, AKBP Achiruddin Hasibuan datang ke rumah Ken Admiral.
Baca juga: AKBP Achiruddin Hasibuan Tonton Anaknya Aniaya Mahasiswa Secara Brutal, Kini Dicopot dari Jabatannya
Bukan minta maaf, Achiruddin justru marah-marah.
"Achiruddin emosi akhirnya ribut di rumah saya, gak ada jalan perdamaian, harusnya pak Achiruddin tidak marah-marah di rumah saya, bicaranya sudah kotor.akhirnya tidak ada," kata Elvi.
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi membenarkan AKBP Achiruddin Hasibuan mendatangi rumah keluarga Ken Admiral.
"Orangtua Aditya mendatangi ke rumah orangtua Ken Admiral mereka berembuk untuk menyelesaikan kekeluargaan tetapi jalan itu tidak ditemukan," katanya. (*)
IKUTI BERITA LAINNYA DI SINI
Join Grup Telegram Tribun Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/tribunkaltimcoupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Skenario Licik AKBP Achiruddin Hasibuan Usai Tonton Anaknya Aniaya Ken Admiral: Dia Kasih Rp1 Juta
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.