Kebakaran di Samarinda

Berawal dari Lampu Kelap-kelip, 3 Rumah di Loa Janan Ilir Samarinda Ludes Terbakar

Tiga rumah tunggal di Jalan Cipto Mangunkusumo, Gang Harapan 3, RT 04, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Loa Janan Ilir, Samarinda rata menjadi arang

Penulis: Rita Lavenia | Editor: Mathias Masan Ola
TRIBUNKALTIM.CO/RITA LAVENIA
Proses pendinginan kebakaran di Jalan Cipto Mangunkusumo, Gang Harapan 3, Loa Janan Ilir, Samarinda, Minggu (31/3/2024). 

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Tiga rumah tunggal di Jalan Cipto Mangunkusumo, Gang Harapan 3, RT 04, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Loa Janan Ilir, Samarinda rata menjadi arang, Minggu (31/3/2024).

Kebakaran yang terjadi pada Pukul 21.00 Wita ini juga menghanguskan sebuah angkutan kota (angkot) dengan 4 bangunan terdampak.

Menurut keterangan Ratih (31), kebakaran terjadi begitu cepat saat sejumlah warga baru kembali melaksanakan salat tarawih.

Baca juga: Samarinda Dilanda 7 Kali Kebakaran Sepanjang Ramadan, 11 Bangunan Ludes

Ia sendiri bersama keluarganya sudah berada di dalam rumah dan bersiap untuk beristirahat. "Kami sudah kunci pintu," ucapnya tergesa.  Namun mendadak lampu rumahnya berkelap kelip dan mendadak padam.

Penasaran ia pun bergegas ke belakang rumah. Saat itu pandangannya menangkap cahaya cukup terang dari balik ventilasi kamar.

"Saya bingung itu cahaya lampu atau apa. Kok silau betul?," sambungnya.

Rasa penasarannya pun berubah menjadi kepanikan saat terdengar suara teriakan bersahut-sahutan yang mengatakan kebakaran.

Ia pun berteriak mengajak seluruh keluarganya untuk keluar dari area bangunan.

Baca juga: Berikut 4 Kebakaran Akibat BBM Ilegal Terjadi di Samarinda Sepanjang 2023

Pemandangan kobaran api membuat ia lunglai. Sambil menjauh ia masih menyaksikan jilatan si jago merah yang terus meluas dari bangunan satu ke lainnya.

Warga setempat pun hanya pasrah sambil berupaya mengambil video dokumentasi untuk memanggil petugas pemadam kebakaran.  "Enggak ada ledakan. Sama sekali enggak ada ledakan. Tapi api sangat cepat membesar," pungkas Ratih.

Begitupun Harman Yaya (48) yang menjadi korban terdampak. Ia hanya bisa menyaksikan hunian yang telah ditempatinya selama 40 tahun ludes dilalap si jago merah.

Saat menerima informasi dirinya tengah mengecat di rumah tempatnya bekerja. Sementara di rumahnya hanya ada ibunya yang sudah sakit-sakitan.

"Alhamdulillah ibu selamat. Cuma semua harta benda habis. Tidak tersisa," ucapnya mencoba menegarkan diri.

Baca juga: Kebakaran di Ring Road III Samarinda Telan Korban Jiwa, Ayu Histeris Lihat Kobaran Api Pom Mini

Humas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kota Samarinda Heri Suhendra mengatakan mereka menerima informasi peristiwa itu pada Pukul 21.10 Wita.

8 unit fire truk dan 15 mesin portable diturunkan dalam upaya pemadaman ini. Dalam waktu 60 menit api berhasil ditangani tanpa adanya korban jiwa ataupun terluka.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved