Berita Berau Terkini

Aktivitas Sandiaga Uno di Pulau Derawan Berau Kaltim, Beli 2 Gelang hingga Membuat Kue Sarang Semut

Menteri Kemenparekraf Sandiaga Uno, datang langsung menilai Pulau Derawan di Berau, Kalimantan Timur yang masuk ke dalam 50 besar.

Penulis: Renata Andini Pengesti | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO/RENATA ANDINI
WISATA DI DERAWAN - Selain membeli aksesoris khas pulau Derawan, Sandiaga Uno juga mencoba untuk membuat makanan khas Pulau Derawan yakni sarang semut, Selasa (2/7/2024). 

TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG REDEB - Menteri Kemenparekraf Sandiaga Uno, datang langsung menilai Pulau Derawan di Berau, Kalimantan Timur yang masuk ke dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024.

Ia mengatakan, sebenarnya kedatangan ini ke Pulau Derawan sudah lama ingin ia lakukan. Tetapi sempat tertunda hingga 3 tahun.

Kedatangan Sandiaga Uno ke Derawan Berau disambut meriah, dengan menampilkan tarian dalling khas pulau masyarakat bajau.

Ia juga berjumpa dengan para masyarakat. Tak lupa dirinya mengelilingi Pulau Derawan dengan menggunakan sepeda listrik.

Baca juga: Sandiaga Uno di Berau Kaltim, Bupati Sri Juniarsih Paparkan Kekurangan Pariwisata Pulau Derawan 

Tak sampai situ, ia singgah pada booth para pelaku UMKM milik Pulau Derawan. Tidak hanya singgah, ia juga membeli beberapa aksesoris khas milik Pulau Derawan, dan bercengkrama dengan para pelaku.

“Saya beli gelangnya dua,” ujar Sandiaga Uno kepada para pelaku UMKM yang berada disana, Selasa (2/7/2024).

Selain membeli aksesoris khas pulau Derawan, Sandiaga Uno juga mencoba untuk membuat makanan khas Pulau Derawan yakni sarang semut. 

Kue Sarang Semut adalah kue kas dari Kampung Pulau Derawan yang terbuat dari bahan dasar terbuat dari tepung terigu, gula, pewarna alami dan bahan lainnya yang dikelola secara digoreng.

Menurutnya membuat sarang semut tak segampang yang dia kira.

Baca juga: Cara Pemkab Atasi Abrasi Pulau Derawan di Berau Kaltim, Janji Segera Terealisasi

“Saya kira gampang, ternyata menggulungnya susah,” bebernya. 

KUNJUNGAN SANDIAGA UNO - Menteri Kemenparekraf Sandiaga Uno saat berkeliling di Pulau Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur untuk menilai langsung Pulau Derawan yang masuk 50 besar Anugrah Desa Wisata 2024. Kata Sandiaga Uno, Pemkab Berau dan pemerintah pusat merupakan mitra. Berau Ada potensi untuk menjadi yang terbaik di dunia.
KUNJUNGAN SANDIAGA UNO - Menteri Kemenparekraf Sandiaga Uno saat berkeliling di Pulau Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur untuk menilai langsung Pulau Derawan yang masuk 50 besar Anugrah Desa Wisata 2024. Kata Sandiaga Uno, Pemkab Berau dan pemerintah pusat merupakan mitra. Berau Ada potensi untuk menjadi yang terbaik di dunia. (TRIBUNKALTIM.CO/RENATA ANDINI)

Setelah berkeliling menurut Sandi wisata ini bisa menjadi wisata yang diakui dunia. Apalagi saat ini, Derawan masuk 50 besar ADWI.

Kelinernya menurutnya sangat menonjol. Suguhan pisang goreng juga sangat membuatnya puas. 

“Walaupun saya belum berenang saya yakin wisata di dalam air juga sangat luar biasa. Saya juga senang dengan masyarakatnya, sangat menyambur dan rukun,” tutupnya. 

“Menurut saya derawan layak jadi juara, tapi semua ada pada keputusan juri,” tutupnya.

(*)

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved