Belajar ke Pangandaran, JDIH DPRD Kukar Siapkan Diri untuk JDIHN Awards 2025

Belajar ke Pangandaran Provinsi Jawa Barat, JDIH DPRD Kutai Kartanegara siapkan diri untuk JDIHN Awards 2025.

Penulis: Miftah Aulia Anggraini | Editor: Diah Anggraeni
HO/DPRD Kukar
Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Sekretariat DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) saat melakukan kunjungan studi komparatif ke JDIH DPRD Pangandaran, Jawa Barat.   

TRIBUNKALTIM.CO, TENGGARONG - Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Sekretariat DPRD Kutai Kartanegara (Kukar) melakukan kunjungan studi komparatif ke JDIH DPRD Pangandaran, Jawa Barat. 

Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas layanan dan dokumentasi hukum di DPRD Kukar.

Studi komparatif ini dipimpin oleh Sekretaris DPRD Kukar, M. Ridha Darmawan, dan Ketua Tim JDIH DPRD Kukar, Nurhayati Touristiany, bersama rombongan. 

Kunjungan ini juga melibatkan Tim JDIH Pusat untuk mempererat sinergi dan kolaborasi antara pengelola JDIH di tingkat daerah dan pusat.

Selain untuk memperkaya pengetahuan tentang pengelolaan dokumen hukum, kunjungan ini juga bertujuan mempersiapkan keikutsertaan JDIH Kukar dalam ajang JDIHN Awards 2025.

Baca juga: Erwin Gantikan Nur Wahidah, Lengkapi Anggota DPRD Kukar Periode 2024-2029

Menurut Ridha Darmawan, kegiatan ini bukan sekadar kunjungan, tetapi juga langkah nyata untuk mempelajari berbagai aspek yang telah membuat JDIH DPRD Pangandaran meraih predikat terbaik di tingkat nasional. 

"Kami berharap bisa mengadopsi dan menyesuaikan praktik terbaik yang mereka lakukan agar JDIH DPRD Kukar bisa masuk dalam tiga besar terbaik secara nasional di ajang JDIHN Awards tahun depan," ujar Ridha Darmawan, Rabu (6/11/2024).

Sebagai catatan, JDIH DPRD Kukar telah mendapatkan sejumlah penghargaan pada tahun-tahun sebelumnya, termasuk peringkat III dan peringkat I se-Kalimantan Timur.

Lalu, penghargaan sebagai JDIH Terkinovatif dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Provinsi Kalimantan Timur, serta peringkat terbaik keenam di regional wilayah tengah pada ajang JDIH Award Nasional tahun 2024.

Ridha menyampaikan bahwa meskipun JDIH DPRD Kukar sudah diakui di berbagai tingkat, pihaknya tetap berupaya melakukan peningkatan dan inovasi yang lebih baik. 

"Kami memiliki harapan besar agar JDIH DPRD Kukar mampu memberikan hasil yang terbaik bagi daerah pada tahun 2025 mendatang di ajang JDIHN Awards. Maka dari itu, kunjungan ke Pangandaran ini menjadi momentum penting untuk mempelajari keunggulan-keunggulan yang mereka terapkan," tambahnya.

Selain itu, Ridha juga menjelaskan, JDIH DPRD Kukar akan memperhatikan indikator penilaian yang menjadi poin penting dalam penilaian di ajang JDIHN Awards. 

"Kami mengamati dan mempelajari dokumen hukum serta cara-cara inovatif yang dilakukan oleh JDIH DPRD Pangandaran. Nantinya, hasil dari kunjungan ini akan kita modifikasi dan lengkapi dengan dokumen serta indikator penilaian lainnya agar sesuai dengan kebutuhan Kukar," jelasnya.

Kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk mempererat hubungan kerja antara DPRD Kukar dengan lembaga legislatif di daerah lain yang memiliki prestasi. 

Diharapkan kolaborasi ini akan memudahkan pertukaran informasi dan inovasi dalam pengelolaan dokumentasi hukum, sehingga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat di daerah masing-masing.

Baca juga: Junaidi Dilantik Jadi Ketua DPRD Kukar, Kebut Penetapan Alat Kelengkapan Dewan

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved