Berita Balikpapan Terkini
Kepala DKK Balikpapan: Program Makan Bergizi Gratis Menunya Harus Memenuhi Standar Persyaratan Gizi
Dalam rangka menyukseskan program tersebut, pihaknya memastikan bahwa penyedia jasa atau katering sudah memiliki izin
Penulis: Ary Nindita Intan R S | Editor: Nur Pratama
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan turut mengawasi higienitas dan sanitasi menu dalam program makan bergizi gratis (MBG).
Kepala DKK Balikpapan Alwiati mengatakan, ada banyak persiapan yang perlu dimatangkan sebelum program makan bergizi gratis berjalan.
Dalam rangka menyukseskan program tersebut, pihaknya memastikan bahwa penyedia jasa atau katering sudah memiliki izin.
Kemudian ketersediaan tenaga ahli, tenaga gizi, tenaga kesehatan lingkungan. Dalam melakukan pemeriksaan wilayah tempat produksi untuk mendukung program tersebut.
Baca juga: Biaya Menu Makan Bergizi Gratis di Balikpapan Rp10 Ribu per Porsi
"Kita memastikan tenaga penjamah makanannya itu memenuhi persyaratan," ujar Alwi, Kamis (9/1/2025).
Tak hanya itu, deretan komponen yang menjadi perhatian diantaranya proses pengolahan limbah, cara produksi, dan pemilihan bahan pangan untuk menu dalam program makan bergizi gratis.
"Walaupun harganya Rp10 ribu, kualitasnya harus dipastikan terjamin untuk anak-anak," ucapnya.
Kini, pihaknya masih menunggu opsi apa saja yang memenuhi standar dalam daftar menu pada program makan bergizi gratis.
"Usulan menu nya nanti kita liat lagi, kami diskusi lagi sama kateringnya," tutur Alwi.
Ia menekankan, menu makan bergizi gratis harus memenuhi standar persyaratan gizi. Dengan menghiting kebutuhan protein, karbohidrat, kalori. Serta ketersediaan sayur dan buah.
DKK Balikpapan akan terus mengawasi mulai dari persiapan hingga pelaksanaan makan siang bergizi gratis berlangsung.
"Nanti ada tim yang turun langsung untuk melihat teknis konsumsinya. Itu harus kita lihat, sehingga ini menjadi pekerjaan rumah besar," pungkasnya.(*)
Kepala DKK Balikpapan Alwiati mengatakan, ada banyak persiapan yang perlu dimatangkan sebelum program makan bergizi gratis berjalan// Dok. DWI ARDIANTO
Pemkot Balikpapan Komitmen Tingkatkan Kualitas Trotoar, Wawali Minta Kontraktor Tambah Pekerja |
![]() |
---|
DPRD Balikpapan Soroti Layanan Pasien BPJS, Tenaga Kesehatan Jadi Kendala Utama |
![]() |
---|
Pertamina Unit Balikpapan Bantu Obat-obatan untuk Warga Terdampak Kabut Asap Karhutla di Kalbar |
![]() |
---|
Antrean BBM Subsidi Picu Macet, Dishub Balikpapan Usulkan Aturan Jam Khusus |
![]() |
---|
Sat Polairud Polresta Balikpapan Intensifkan Patroli dan Himbauan Keselamatan di Perairan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.