Berita Balikpapan Terkini
Komunitas One Day One Juz Bagikan 35 Paket Sembako kepada Anggota Pertuni Balikpapan
Komunitas One Day One Juz bagikan 35 paket sembako kepada anggota Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni) Balikpapan.
Penulis: Ardiana | Editor: Diah Anggraeni
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Komunitas One Day One Juz Kalimantan Timur dan Balikpapan membagikan 35 paket sembako untuk anggota Persatuan Tunanetra Indonesia, Minggu (16/3/2025).
Ketua DPA One Day One Juz Balikpapan, Amar Swa Sabang mengatakan, kegiatan tahunan ini menggandeng Yayasan Baitul Maal PLN dan TPA Az-Zahra.
"Ini kegiatan tahunan kita dan sudah kedua kalinya diadakan," ujarnya.
Baca juga: Komunitas One Day One Juz Gelar Tabligh Akbar di Balikpapan, Membumikan Al Quran Melangitkan Manusia
Melalui pantauan TribunKaltim.co di lapangan, kegiatan ini diisi dengan tausiyah menjelang berbuka puasa.
Kegiatan ini dihadiri 35 anggota komunitas tunanetra dan sejumlah donatur.
Baca juga: Catat Tanggalnya, Komunitas One Day One Juz akan Gelar Tabligh Akbar di Balikpapan dan Tenggarong
Amar membeberkan, kegiatan berbagi ini memang menyasar untuk masyarakat yang membutuhkan.
Ia pun berharap, paket sembako yang diberikan dapat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan jelang Lebaran.
"Untuk menyenangkan teman-teman tunanetra dalam menyambut Lebaran. Semoga bisa berlanjut pada tahun depan dan makin banyak donaturnya agar semakin banyak juga yang kita berikan," pungkasnya.(*)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.