Berita Balikpapan Terkini

3 Transaksi Favorit Para Pengguna QRIS di Balikpapan, Volume Melonjak Tembus Rp406 Miliar

Daya beli masyarakat di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur menunjukkan tren yang tetap kuat di Balikpapan, Kalimantan Timur

TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO
TRANSAKSI QRIS NAIK – Kepala Bank Indonesia Perwakilan Balikpapan, Robi Ariadi, Selasa (18/3/2025). Ia mengungkapkan bahwa transaksi digital tumbuh 87,3 persen dibanding tahun sebelumnya. (TRIBUNKALTIM.CO/DWI ARDIANTO)   

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Daya beli masyarakat di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur menunjukkan tren yang tetap kuat.

Demikian terlihat dari lonjakan transaksi digital melalui QRIS pada Januari 2025 yang dibukukan Bank Indonesia Perwakilan Balikpapan

Kepala Bank Indonesia Perwakilan Balikpapan, Robi Ariadi, mengungkapkan bahwa nominal transaksi QRIS mencapai Rp 406,59 miliar.

Nominal tersebut tumbuh signifikan sebesar 87,30 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, year on year.  

Baca juga: QRIS Bakal jadi Alat Pembayaran Angkutan Bus Bacitra, BI Balikpapan Tunggu Penetapan Tarif

Selain itu, lanjut Robi, volume transaksi QRIS juga mengalami peningkatan mencapai 2,81 juta transaksi atau sebesar 97,13 persen yoy. 

"Pertumbuhan ini menunjukkan semakin luasnya adopsi pembayaran non-tunai dalam kehidupan sehari-hari masyarakat," ujar Robi.

3 Transaksi Favorit

Kepala Bank Indonesia Perwakilan Balikpapan, Robi Ariadi, menjabarkan, ada tiga transaksi yang digemari para pengguna QRIS

Yaitu sebagai berikut:

  • Transaksi belanja
  • Transaksi bayar pajak
  • Transaksi retribusi daerah

"QRIS kini tidak hanya digunakan untuk transaksi belanja, tetapi juga pembayaran pajak dan retribusi daerah," bebernya.  

Menurut Robi, animo konsumen terhadap kondisi ekonomi di Balikpapan juga tetap tinggi. 

Berdasarkan survei Bank Indonesia, Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada triwulan pertama 2025 tercatat di angka 135,4.

Menurut Robi, demikian menandakan keyakinan yang kuat terhadap stabilitas ekonomi.  

Dua indikator utama dalam survei ini, yakni Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Kondisi Ekonomi (IEK), turut mencerminkan tren positif.

IKE tercatat di angka 131,0, sedangkan IEK lebih tinggi di 139,7.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved