Berita Nasional Terkini
Bella Shofie Dituding Mangkir, Partai NasDem Tampilkan Bukti Kegiatan dan Sumbangan
Bella Shofie diterpa kritik keras karena dinilai tak pernah hadir menjalankan tugas.
Pemberhentian tetap terhadap Bella Shofie karena melanggar kode etik dan tata tertib DPRD sesuai Pasal 203 Nomor 1 Tahun 2025.
Tuntutan tanggung jawab dari DPP dan DPW Partai NasDem atas dugaan pembiaran pelanggaran ini.
Usulan Pergantian Antarwaktu (PAW) kepada Menteri Dalam Negeri oleh DPW NasDem Maluku.
Transparansi dalam penanganan kasus agar tidak terjadi perlindungan terhadap Bella Shofie.
NasDem Buru: Bella Masih Aktif dan Tidak Pernah Ambil Gaji
Ketua Partai NasDem Kabupaten Buru, Muhammad Daniel Rigan, menyatakan bahwa Bella Shofie tetap aktif menjalankan tugasnya sebagai anggota DPRD, meski tidak selalu hadir secara fisik.
“Bella Shofie selalu turun membantu masyarakat Buru, terutama anak yatim, para janda, dan pembangunan masjid,” ujarnya kepada TribunAmbon.com, Rabu (6/7/2025), melalui sambungan telepon.
Daniel juga menegaskan bahwa istrinya tidak pernah mengambil gaji DPRD. Gaji tersebut disumbangkan untuk masyarakat.
“Gajinya disumbangkan untuk anak-anak yatim, para janda, dan pembangunan masjid,” katanya.
Ia membela aktivitas Bella Shofie di platform TikTok sebagai bentuk usaha mencari penghasilan tambahan, bukan pelarian dari tugas dewan.
Menurutnya, aspirasi masyarakat sulit diwujudkan karena keterbatasan anggaran daerah.
“Setelah reses, kita ajukan aspirasi untuk rakyat, tapi pemerintah bilang tidak ada anggaran. Kalau begitu, DPRD mau kerja apa? Lebih baik Bu Bella jualan, dapat rejeki tambahan, lalu gajinya dibagi ke masyarakat. Apa itu juga salah?” tegasnya.
Terkait kehadiran fisik di kantor DPRD, Daniel menilai hal itu tidak bisa dijadikan tolok ukur utama dalam menilai kinerja seorang legislator.
“DPRD itu bukan seperti sekolah atau PNS yang setiap hari harus lapor. Tidak ada aturan seperti itu,” jelasnya.
Ia juga mempertanyakan motif di balik tuntutan pemecatan Bella Shofie. “Saya yakin dan menduga itu tidak murni dari mereka. Mereka itu titipan,” katanya.
Daniel menambahkan bahwa Bella telah mengirimkan surat izin setiap kali tidak hadir. Bahkan, politisi sekaligus istrinya itu disebut aktif dalam rapat fraksi, kegiatan reses, dan mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) peningkatan kapasitas dewan.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.