Festival Mahakam 2025
Agenda Acara Penutupan Festival Mahakam 2025 Hari Ini, Lomba Masak Hingga Parade Budaya
Agenda acara penutupan Festival Mahakam 2025 hari ini, lomba memasak hingga parade budaya, Minggu (23/11/2025).
Penulis: Gregorius Agung Salmon | Editor: Rita Noor Shobah
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA – Agenda acara penutupan Festival Mahakam 2025 hari ini, lomba memasak hingga parade budaya, Minggu (23/11/2025).
Festival Mahakam 2025 memasuki hari terakhir atau penutupan.
Beragam acara seru digelar hari ini di Festival Mahakam yang digelar di Teras Samarinda.
Teras Samarinda adalah lokasi utama yang sering digunakan untuk acara besar seperti Festival Mahakam.
Teras Samarinda berada di Jl. Gajah Mada Kota Samarinda
Tempat ini berfungsi sebagai area publik, taman, dengan fasilitas panggung dan dermaga apung.
Baca juga: Mahakam Sunset Fun Run Festival Mahakam 2025 di Samarinda Diikuti Kurang Lebih 500 Peserta
Berikut ini jadwal acara di hari ketiga atau hari terakhir Festival Mahakam 2025:
- Senam Sehat & Poundfit
- Lomba Mewarnai (SD & SMP)
- Lomba Masak Makanan Tradisional Nusantara
- Parade Budaya Nusantara
- Parade Jetski
- Zumba dan hiburan masyarakat
Dari seluruh rangkaian, Lomba Masak Makanan Tradisional Nusantara menjadi kompetisi yang paling dinanti oleh masyarakat karena dibuka untuk peserta umum.
Festival Mahakam 2025 kembali menjadi momentum besar bagi Samarinda untuk meneguhkan identitas budaya dan memperlihatkan besarnya peran Sungai Mahakam bagi ekonomi dan masyarakat Kota Tepian.
Dibuka oleh Walikota Andi Harun
Sebelumnya, Festival Mahakam 2025 di Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), resmi dibuka oleh Walikota Samarinda Andi Harun, Jumat (21/11/2025) malam.
Pembukaan festival yang mengusung tema “Samarinda Kreasi Musik dan Budaya untuk Indonesia Maju” tersebut berlangsung meriah.
Di hadapan ribuan masyarakat, pelaku seni, UMKM, dan komunitas kreatif, Andi Harun mengajak seluruh warga untuk menjaga Sungai Mahakam sebagai simbol budaya sekaligus motor ekonomi.
Andi Harun juga menegaskan kembali peran Sungai Mahakam sebagai urat nadi perekonomian nasional.
Ia menekankan bahwa Sungai Mahakam bukan hanya penting bagi Kalimantan Timur dan Kota Samarinda, tetapi juga memiliki kontribusi besar terhadap perekonomian Indonesia.
"Festival Mahakam 2025 tidak hanya sekadar ajang kreativitas seni dan aktivitas ekonomi bagi para pegiat pariwisata, pelaku UMKM, dan startup, tetapi sekaligus sebagai festival seni dan budaya yang mengingatkan kita akan sejarah," jelasnya.
Baca juga: Parade Jetski Bakal Ramaikan Festival Mahakam 2025 di Samarinda
Walikota Samarinda dua periode itu menekankan bahwa identitas Samarinda berawal dari Sungai Mahakam, yang sejak dahulu menjadi pusat budaya dan dikenal hingga mancanegara.
"Samarinda dimulai dari Mahakam. Kita terus me-remind ini, mengenang bahwa sejarah itu memang terus berulang," tambahnya.
Dalam momen tersebut, ia mengingatkan pentingnya menjaga kelestarian Sungai Mahakam sebagai bagian dari tanggung jawab kolektif masyarakat.
"Sungai Mahakam harus kita jaga. Sungai Mahakam adalah urat nadi perekonomian Kalimantan Timur, Kota Samarinda, dan juga sebagai simbol budaya Kota Samarinda," tegasnya.
Andi Harun kemudian memaparkan kontribusi Sungai Mahakam terhadap pembangunan nasional, terutama sebagai jalur logistik yang menopang perdagangan internasional.
"Sungai Mahakam telah menjadi kontributor terhadap pembangunan nasional, terutama di sektor perekonomian. Salah satu penghasil devisa negara telah dibuktikan dari Sungai Mahakam," paparnya.
Secara rinci, ia menyebut Pelabuhan Samarinda yang berada di alur Sungai Mahakam menghasilkan penerimaan negara bukan pajak (PNBP) bernilai besar.
"Setiap tahun melalui pelabuhan dari Samarinda menghasilkan tidak kurang dari hampir 500 miliar. Itu baru dari sektor penerimaan negara bukan pajak, berhasil kedua terbesar setelah Pelabuhan Tanjung Priok," ungkapnya.
Data ini, menurut Andi Harun, membuktikan bahwa Sungai Mahakam terus mengulang sejarahnya sebagai pusat ekonomi strategis—bukan hanya untuk Kalimantan Timur, tetapi juga untuk Indonesia.
Rangkaian Festival Mahakam 2025
Festival Mahakam 2025 berlangsung selama tiga hari, menampilkan berbagai kegiatan seni, budaya, olahraga air, hingga kompetisi UMKM.
Hari pertama (21/11/2025):
Pembukaan resmi oleh Wali Kota Samarinda Andi Harun
Pertunjukan seni dan musik pembuka
Hari kedua (22/11/2025):
Lomba Tari Pesisir dan Pedalaman
Mahakam Sunset Fun Run
Parade dan Trial Paddleboard
Lomba Band Tingkat Pelajar
Atraksi air baru seperti paddleboard yang menambah semarak festival
Hari ketiga (23/11/2025):
Senam Sehat & Poundfit
Lomba Mewarnai (SD & SMP)
Lomba Masak Makanan Tradisional Nusantara
Parade Budaya Nusantara
Parade Jetski
Zumba dan hiburan masyarakat (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20251122_Walikota-Samarinda-Andi-Harun-membuka-Festival-Mahakam-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.