Viral di Medsos

Cucunya Pilih Hidup Selibat dan Kaul Miskin, Bos Djarum Malah Bilang Begini

Dia adalah Suster Lucy Agnes yang seperti di foto sederhana dalam balutan jubah khas pengikut Bunda Teresa.

kbkkindonesia.org
Suster Lucy Agnes diapit oleh jemaat yang bersimpati kepadanya. 

Keluarga ini mempunyai dua anak, satu laki-laki dan satu perempuan, yakni Suster Lucy Agnes, yang semasa kecil hingga menjelang membiara bernama Maria Donna Dewiyanti Darmoko. 

Sebagai anak yang berasal dari keluarga berduit, Maria Donna, wajar mengenyam pendidikan sekolah dan kuliah di luar negeri.

SMA dan kuliah di Perth Australia.

Kemudian menyelesaikan jenjang master/magister (S2) di salah satu kampus di Chicago, Amerika Serikat.

Belakangan ia memutuskan menjadi biarawati, yang berikrar hidup selibat --tidak menikah seumur hidup/selama membiara, dan kaul miskin. 

"Aku ngikutin kisahnya dari awal. Waktu sekolah di Perth, masih SMA, kalau dibeliin tas bagus, enggak dipake," kata sang kerabat. 

Masih menurutnya, semula, orangtua tidak menyetujui sang putri memilih menjadi biarawati.

"Pada awalnya tante Giok Liu nangis waktu anak ini bilang mau jadi suster. Sekarang sih mama-papanya bangga banget," ujar kerabat itu.

Sifat sederhana Suster Lucy sudah terlihat sejak remaja.

"Saat masih SMA, kalau dibeli orangtuanya tas-tas mahal, dia enggak mau pake," kata kerabatnya. 

Masih menurut kerabat, Cicil alias Giok Liu mempunyai saudara-saudara yang mempunyai jaringan bisnis ternama. 

GL  adiknya adalh pemilik usaha Sate House dan Optik Melawai, KS (adik) merupakan pemilik Monami Bakery, kakaknya bernama GLn (pemilik Rapico).

Sisi lain dari keluarga ini adalah, om dari Suster Agnes, yakni KG --abang dari ibunya, merupakan prajurit.

Ia perwira tinggi TNI yang pernah memimpin Perusahaan Milik TNI Angkatan darat, yakni PT Pindad di Bandung.

"Dari Oma Paring ini, anaknya ada yang TNI, kemudian bisnis mendirikan Ligna. Namanya Kong Gwan. Sebelumnya si Oom ini mendirikan Polytron kalau nggak salah tahu  1975 - 1976. Beliau pernah direktur di PT Pindad," ujar narasumber Tribun. 

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved