Gaji Staf Khusus Jokowi Rp 51 Juta per Bulan, Angkie Yudistia:Tujuan Kami Bersedia Bukan Karena Gaji
Staf khusus milenial Jokowi bergaji Rp 51 juta per bulan, Angki Yudistia anggap besaran gaji relatif, apalagi sudah ada aturan negara
Berikut daftar 7 staf khusus Presiden Jokowi dari kalangan muda yang diumumkan hari ini:
Berikut nama-namanya:
1. Putri Indahsari Tanjung - (CEO dan Founder Creativepreneur)
"Putri Indahsari Tanjung, masih sangat muda, umur 23 tahun," ujar Jokowi saat memperkenalkan Putri Tanjung.
"Jebolan Academy of Art San Francisco, founder dan CEO Creativepreneur, Chief business of Creative," ucap Jokowi.
Putri Tanjung memiliki nama lengkap Putri Indahsari Tanjung.
Ia merupakan anak pertama Chairul Tanjung dari dua bersaudara.
Dara kelahiran Jakarta, 22 September 1996, ini menjalani kuliah di Academy of Arts, San Francisco, Amerika Serikat.
Kini Putri Tanjung memiliki event organizer (EO) bernama Creativepreneur Event Creator.
Melalui EO yang ia miliki, Putri Tanjung kerap membuat acara yang bertemakan anak muda dan kewirausahaan dengan konsep khas milenial.
Selain mengurus EO miliknya, Putri Tanjung juga aktif menjadi pembicara di sejumlah acara yang bertemakan anak muda dan kewirausahaan.
Putri Tanjung juga aktif terlibat dalam berbagai kampanye sosial yang bertujuan memberdayakan anak muda Indonesia untuk bergerak di bidang wirausaha.
2. Adamas Belva Syah Devara - (Pendiri Ruang Guru)
Adamas Belva merupakan Chief Executive Officer sekaligus Co-Founder perusahaan rintisan dan aplikasi Ruangguru.
Melansir laman jejaring professional, LinkedIn, Adamas Belva menjadi salah satu dari 30 pengusaha muda berusia di bawah 30 tahun paling berpengaruh di Asia versi majalah Forbes.
Kepiawaiannya dalam membangun bisnis dilatarbelakangi perjalanan akademisnya yang moncer.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/presiden-joko-widodo-memperkenalkan-7-orang-yang-menjadi-staf-khususnya.jpg)