Pilkada Bulungan
Diusung 3 Parpol di Pilkada Bulungan, Najamuddin - Ari Yusnita Segera Bentuk Tim Koalisi
Bakal calon bupati dan wakil bupati Bulungan, Kalimantan Utara ( Kaltara ), Najamuddin - Ari Yusnita telah menggenapkan syarat dukungan partai politik
Penulis: Amiruddin | Editor: Budi Susilo
TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG SELOR - Bakal calon bupati dan wakil bupati Bulungan, Kalimantan Utara ( Kaltara ), Najamuddin - Ari Yusnita telah menggenapkan syarat dukungan partai politik, untuk maju di Pilkada Bulungan.
Ada tiga parpol yang telah menyerahkan surat keputusan (SK) kepada pasangan Najamuddin - Ari Yusnita.
Yakni, Partai Demokrat (2 kursi), Partai Nasdem (2 kursi), dan Partai Keadilan Sejahtera (1 kursi).
Syarat minimal kursi agar bisa maju di Pilkada Bulungan, minimal mendapat dukungan pemilik lima kursi di DPRD Bulungan.
Baca Juga: BREAKING NEWS Miliki Komorbid Jantung, Satu Pasien Covid-19 di Balikpapan Meninggal Dunia
"Alhamdulillah, perahu sudah cukup untuk bertarung di Pilkada Bulungan mendatang," kata Najamuddin, kepada TribunKaltim.co, Minggu (26/7/2020).
Najamuddin diketahui merupakan Ketua DPC Partai Demokrat Bulungan, sekaligus anggota DPRD Kaltara.
Baca Juga: UPDATE Virus Corona di Kutim, Pelaku Perjalanan Menambah Jumlah Pasien Positif Covid-19
Baca Juga: UPDATE Virus Corona di Balikpapan, 9 Pasien Dinyatakan Sembuh, Positif Baru Meluas ke Sektor ESDM
Sedangkan Ari Yusnita, mantan anggota DPR RI, sekaligus putri mantan Wali Kota Tarakan, Jusuf Serang Kasim (JSK).
"Pasca syarat minimal partai telah terpenuhi, InsyaAllah kita akan lanjutkan dengan pembentukan tim koalisi dan tim sukses kampanye," ujarnya.

Najamuddin juga menegaskan kesiapannya memimpin Kabupaten Bulungan lima tahun ke depan, dengan memaksimalkan potensi sumber daya alam yang dimiliki Kabupaten Bulungan, demi kesejahteraan masyarakat.
Jalur Perseorangan dalam Pilkada Bulungan
Terpisah, balon wakil bupati Bulungan jalur perseorangan, Masnur Anwar, mengatakan bakal menyerahkan kekurangan syarat dukungan, pada Senin (27/7/2020) besok.
Faridil-Masnur merupakan satu-satunya balon bupati Bulungan jalur perseorangan, yang lolos hingga tahap verifikasi faktual.
"InsyaAllah besok kami akan serahkan kekurangan bukti dukungan kepada KPU Bulungan.
Baca Juga: Terima 18 Hasil Swab, Skrining Satu Pedagang Pasar Pandasari Balikpapan Positif Covid-19
Baca Juga: Hasil Swab Pedagang di Pandansari Positif Covid-19, Walikota Balikpapan Bimbang Tutup Pasar
Ada sekitar 8 ribu bukti dukungan tambahan yang kami siapkan. Kami optimis bisa lolos," ujar Masnur Anwar di Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Provinsi Kalimantan Utara.
Sekadar diketahui, berdasarkan hasil pleno rekapitulasi KPU Bulungan, bukti dukungan Faridil-Masnur belum memenuhi syarat.
Faridil-Masnur hanya memiliki 5.785 KTP dukungan, yang memenuhi syarat.
Baca Juga: Diguyur Hujan, Jalanan di Pesona Bukit Batuah Balikpapan Licin, Warga Inisiatif Beri Bebatuan
Baca Juga: Siswa di Kukar Belum Aktif Belajar, 13 Juli 2020 Jadwal Masuk Sekolah, Masih Perkenalan via Daring
Sehingga, Faridil-Masnur masih butuh 3.779 bukti dukungan, agar memenuhi syarat minimal dukungan, yakni 9.564 KTP dukungan.
Namun yang harus disetor sebanyak dua kali lipat kekurangan, yakni 7.558 KTP dukungan.
( TribunKaltim.co/Amiruddin )