Berita Kukar Terkini
Unikarta Siapkan SDM untuk Bersaing di Bursa Pasar Kerja IKN Nusantara
Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEBIS) Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta), mulai menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) di IKN Nusantara
Penulis: Miftah Aulia Anggraini | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO,TENGGARONG- Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEBIS) Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta), mulai menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk memasuki bursa pasar kerja IKN Nusantara.
Hal tersebut disampaikan Wakil Dekan I FEBIS Unikarta, Sabran. Ia mengatakan, tengah mempersiapkan SDM berkualitas handal dan siap kerja.
Untuk meningkatkan sertifikasi dan kualifiksi dari tenaga kerja lokal, pihaknya juga akan berkolaborasi dengan Dinas Ketenagakerjaan Kutai Kartanegara.
Menurutnya, kurikulum dunia pendidikan sekarang harus fokus dan bisa tersambung agar lulusannya bisa diterima di pasar tenaga kerja yang dibutuhkan di IKN.
Baca juga: Menhub Cari Lokasi Pas Bandara VVIP Plus Pangkalan Udara TNI AU di IKN Nusantara
Baca juga: Akademisi Unikarta Beri 3 Saran Soal Antisipasi Kebocoran Pajak di Kukar
“Kita ingin menyediakan dan memenuhi kebutuhan SDM di IKN Kaltim,” ujar Sabran, Selasa (24/1/2023).
Berdasarkan acuan tahapan pembangunan IKN, di tahun 2024 diperkirakan 1,4 juta warga luar Kalimantan Timur pindah ke kawasan penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Sabran menilai, warga lokal harus siap menerima menerima para pendatang tersebut. Diperlukan sikap saling menghargai dan toleransi untuk kemajuan bersama.
Menurutnya, pembangunan IKN juga akan menyerap banyak tenaga kerja dari berbagai sektor, tidak hanya bagi warga pendatang.
Namun, ini menjadi peluang juga bagi tenaga kerja lokal yang sudah terampil, seperti pertukangan, jasa transportasi sopir, hingga catering,
“Saya optimis, beberapa sektor mampu dipenuhi warga lokal yang memiliki standar sertifikasi untuk ikut berperan serta dalam mensukseskan pembangunan IKN,” terangnya.
Baca juga: Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid Hadiri PKKMB Unikarta: Pihak Kampus Diperbaiki Juga
Ketua Musyawarah Masyarakat Kutai Kartanegara itu menyebut, pemeritah daerah juga harus bisa menciptakan dan menyediakan tenaga kerja lokal yang dibutuhkan.
"Saran saya pemerintah harus melakukan gerakan besar untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu berdaya saing," pungkasnya. (*)
SMPN 1 Tenggarong Sosialisasikan Bantuan Perlengkapan Sekolah untuk Siswa Kelas 7 |
![]() |
---|
Anggaran Program RT-KU Terbaik Naik 3 Kali Lipat, Inspektorat Kukar Siapkan Pengawasan Ketat |
![]() |
---|
Satpol PP Kukar Tingkatkan Kemampuan Anggota Melalui Pelatihan Penanganan Huru Hara |
![]() |
---|
Pemkab Kukar dan BPKP Kaltim Perkuat Komitmen Antikorupsi Lewat Aksi Kolaboratif |
![]() |
---|
YRCC 2025 Kukar Berakhir, Sunggono Tekankan Nilai Kemanusiaan di Kalangan Pelajar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.