Berita Samarinda Terkini

DPRD Samarinda Ajukan Kurikulum Untuk Rumah Kreasi, Sani Bin Husein: Ini Gratis

Sani Bin Husein selaku Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda akan mengajukan penyusunan kurikulum secara gratis.

Penulis: Sintya Alfatika Sari | Editor: Aris
TRIBUNKALTIM.CO/SINTYA ALFATIKA SARI
Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda, Sani Bin Husein akan mengajukan penyusunan kurikulum secara gratis untuk rumah kreasi, Senin (17/7/2023). TRIBUNKALTIM.CO/SINTYA ALFATIKA SARI 

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Sani Bin Husein selaku Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda akan mengajukan penyusunan kurikulum secara gratis untuk rumah kreasi.

Sani mengaku bahwa hal tersebut dapat menjadi penunjang bergeraknya rumah kreasi yang akan dibangun oleh Dinas Sosial Kota Samarinda.

“Kalau masalah pendidikan saya tentu sangat senang, apalagi tentang kesejahteraan sosial dan sebagainya. Apabila berkenan saya buat, gratis,” ungkap Sani.

Rumah kreasi merupakan upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dalam meminimalisir serta mengentaskan anak jalanan, gelandangan, dan pengemis (AGP) di Kota Samarinda.

Baca juga: BREAKING NEWS: Imigrasi Samarinda Proses Hukum 8 WN Vietnam Dugaan Penyalahgunaan Izin Tinggal

Menurutnya pembangunan rumah kreasi merupakan upaya tepat dalam meminimalisir fenomena AGP, sehingga dapat menampung anak-anak jalanan dengan memberikan pendidikan yang layak.

“Dan pastinya bisa menampung anak-anak jalanan, tetapi pasti kurikulumnya berbeda dengan sekolah biasa,” sebut Sani.

Sani menyebutkan tiga bidang yang nantinya akan difokuskan pada rumah kreasi, yakni keterampilan finansial, keterampilan hidup, dan juga pengembangan mental.

“Karena berbeda dengan kurikulum sekolah formal, kita akan fokuskan ke tiga bidang itu nanti,” ujarnya.

Baca juga: Sosialisasi Jajanan Anak Sehat Edukasi Massive di Sekolah, BBPOM Samarinda Minta Waktu Saat Upacara

Meskipun demikian, Sani berharap agar wacana tersebut diterima oleh Dinsos Kota Samarinda.

“Semoga terlaksana, karena ini bagus untuk mereka. Mudah-mudahan diterima dan mau,” harap Sani. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved