Breaking News

Pastikan Stok BBM Aman, Patra Niaga di Kalimantan Timur Pantau Distribusi ke SPBU

Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan menjamin dan memastikan stok BBM subsidi dalam keadaan aman dan tersedia di Kalimantan. Monitoring juga

Penulis: Iklan Tribun Kaltim | Editor: Samir Paturusi
HO
Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok BBM Aman 

TRIBUNKALTIM.CO,BALIKPAPAN - Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan menjamin dan memastikan stok BBM subsidi dalam keadaan aman dan tersedia di Kalimantan.

Monitoring juga terus dilakukan Pertamina Patra Niaga terhadap penyaluran Jenis BBM Khusus Penugasan (Pertalite) dan Jenis BBM Tertentu (Biosolar) dari Terminal BBM hingga ke lembaga penyalur resmi Pertamina yakni Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Hal ini diungkapkan oleh Area Manger Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Arya Yusa Dwicandra, melalui keterangan persnya pada Rabu (8/11).

“Menyikapi kondisi lapangan mengenai antrian di SPBU beberapa waktu terakhir, kami telah memastikan bahwa sebenarnya distribusi BBM dari Terminal atau Depot hingga ke SPBU tidak ada masalah. Stok di Depot terbukti aman bahkan rentang waktu ketahanan stok hingga lebih dari 9 hari akumulatif, “ungkap Arya.

Baca juga: Pertamina Patra Niaga Turunkan Harga Pertamax Series dan Dex Series, Segini Besarannya

Baca juga: Pertamina Patra Niaga Lakukan Penyusuaian Turun Harga Pertamax Series dan Dex Series

Patra Niaga Regional Kalimantan melihat fenomena antrian disebabkan karena adanya beberapa faktor khususnya terkait disparitas harga sehingga mengakibatkan peningkatan jumlah pembeli BBM khususnya jenis Pertalite.

“Jauhnya perbedaan harga Pertamax dengan Pertalite yaitu sekitar Rp 4.000,- membuat banyak konsumen Pertamax shifting ke Pertalite. Hal ini menyebabkan jumlah konsumsi BBM jenis Pertalite bertambah khususnya di wilayah Kalimantan,” tambah Arya.

Dirinya menegaskan, tidak ada pengurangan dalam menyalurkan BBM Pertalite dan BBM Solar. Besaran penyaluran year to date (YTD) hingga 31 Oktober 2023 di Kalimantan untuk Pertalite mencapai 78 persen dan Biosolar mencapai 81 (*)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved