Berita Balikpapan Terkini

Tingkatkan Keamanan di Area Pembangunan IKN, Polda Kaltim Gencar Lakukan Patroli Rutin

Tingkatkan keamanan di area pembangunan IKN, Polda Kaltim gencar lakukan patroli rutin.

Penulis: Mohammad Zein Rahmatullah | Editor: Diah Anggraeni
HO/Polda Kaltim
Polda Kaltim melalui Satgas Operasi Nusantara Mahakam meningkatkan patroli keamanan di kawasan pembangunan IKN untuk memastikan kelancaran proyek dan menjaga ketertiban, Jumat (8/11/2024). Personel juga berkoordinasi dengan Babinsa serta menjalin komunikasi dengan warga setempat untuk mencegah potensi gangguan dan menjaga situasi tetap aman. 

TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Personel Satgas Operasi Nusantara Mahakam Polda Kaltim terus meningkatkan patroli keamanan di kawasan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru, Jumat (8/11/2024).

Upaya ini dilakukan untuk memastikan kelancaran proyek pembangunan serta menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara.

Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yuliyanto menegaskan, patroli ini berfokus pada pengawasan titik-titik strategis di kawasan inti IKN, termasuk berkoordinasi dengan Babinsa Kecamatan Sepaku.

"Langkah ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan mencegah potensi gangguan yang dapat menghambat proses pembangunan," ujar Yuliyanto di Balikpapan.

Baca juga: Polda Kaltim Bersih-bersih Pantai Damba Enggang Balikpapan, Libatkan Relawan dan Masyarakat

Dalam patroli tersebut, anggota Satgas juga melakukan pengecekan langsung di wilayah perbatasan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).

Selain itu, mereka juga menjalin komunikasi dengan warga setempat untuk mendorong partisipasi aktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.

"Kami mengajak masyarakat untuk berperan serta dalam menjaga keamanan di sekitar area pembangunan IKN," tambahnya.

Upaya patroli ini merupakan bentuk deteksi dini untuk menghindari potensi ancaman yang bisa datang dari dalam maupun luar.

Baca juga: Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim Turunkan Satuan Anti Anarkis saat Debat Pilkada Balikpapan

Dengan demikian, diharapkan proyek pembangunan IKN dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

"Kombinasi patroli rutin dan keterlibatan masyarakat diharapkan dapat menjaga situasi tetap terkendali, sekaligus mendukung kelancaran pembangunan IKN di masa depan," tutup Yuliyanto. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved