Berita Balikpapan Terkini
Kepala Puskesmas Gunung Sari Ulu Balikpapan Sedih Usai Lepas Bayi MFB ke Neneknya
Bayi berinisial MFB, yang ditemukan di teras rumah warga Balikpapan pada 26 September 2024, akhirnya dipulangkan ke keluarga kandungnya.
Penulis: Mohammad Zein Rahmatullah | Editor: Samir Paturusi
Diberitakan sebelumnya, warga di Jalan S. Parman, Balikpapan, menemukan bayi tersebut tergeletak di depan rumah seorang warga bernama Fajrin, Kamis (26/9/2024) dini hari.
Bayi ditemukan pertama kali oleh ibu Fajrin, Nur Aini, yang sempat mengira suara tangisan bayi tersebut adalah suara hantu.
Setelah setengah jam, Fajrin yang baru pulang kerja menemukan bayi itu terbungkus kain jarik dan baju hitam di teras rumahnya.
Bayi tersebut juga ditemukan dengan surat yang berisi pesan dari orang tua agar bayi berinisial MFB ini dirawat dengan baik.
Baca juga: Proses Hukum Temuan Bayi di Teras Rumah Warga Balikpapan Berlanjut, Orangtua Masih Terlapor
Dalam surat, orang tua bayi mengungkapkan bahwa ia lahir pada 25 Agustus 2024.
Setelah penemuan tersebut, pihak kepolisian segera mengevakuasi bayi dan membawanya ke Puskesmas Gunung Sari Ulu untuk pemeriksaan kesehatan. (*)
| Rahmad Mas'ud Buka Event Balikpapan Fest 2025, UMKM dan Dewa 19 Warnai Festival Karisma Nusantara |
|
|---|
| Atlet dari Tiga Benua Ramaikan Pickle Ball Balikpapan Open 2025 |
|
|---|
| Portuguese Egg Tart Astoria Balikpapan Laris Jadi Oleh-Oleh hingga ke Papua |
|
|---|
| 30 Vendor Ramaikan BSB Wedding Expo 2025 di Pentacity Balikpapan |
|
|---|
| Rangkaian Acara Balikpapan Fest 2025 yang Dimulai Hari Ini, Dewa 19 Tampil 8 November! |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20241108_Bayi-di-Teras-Samarinda-Kaltim.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.