Berita Balikpapan Terkini
Jelang Tahun Baru 2025, Ketua DPRD Balikpapan Imbau Warga Rayakan dengan Sederhana, Bijak dan Aman
Jelang Tahun Baru 2025, Ketua DPRD Balikpapan Alwi Al Qadrie mengimbau warga rayakan dengan sederhana, bijak dan aman.
Penulis: Zainul | Editor: Diah Anggraeni
TRIBUNKALTIM.CO, BALIKPAPAN – Memasuki malam pergantian tahun, Ketua DPRD Balikpapan, Alwi Al Qadri mengimbau masyarakat agar merayakan Tahun Baru 2025 dengan bijak, sederhana, dan penuh khidmat.
Selain itu, ia menekankan pentingnya menjaga kondusivitas kota serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam dan kebakaran.
Alwi juga mengingatkan warga agar tidak berlebihan dalam merayakan malam pergantian tahun.
Masyarakat diimbau untuk mematuhi aturan pemerintah dan aparat keamanan, terutama terkait larangan penggunaan kembang api di lokasi-lokasi yang rawan kebakaran.
“Saya mengimbau warga untuk mematuhi aturan pemerintah dan aparat keamanan, khususnya terkait larangan penggunaan kembang api dan sejenisnya di lokasi-lokasi yang berpotensi memicu kebakaran,” ujar Alwi, Selasa (31/12/2024).
Baca juga: Libur Natal dan Tahun Baru, DPRD Balikpapan Minta Dishub Antisipasi Kemacetan di Titik Rawan
Lebih lanjut Alwi mengajak masyarakat untuk menjadikan momen pergantian tahun sebagai waktu refleksi diri.
“Mari bersama-sama bermuhasabah atas apa yang telah kita lakukan sepanjang tahun 2024. Sembari berdoa kepada Tuhan, semoga di tahun 2025 kita menjadi pribadi yang lebih baik dan mampu mencapai target yang diinginkan,” tambahnya.
Selain imbauan soal perayaan, Alwi juga menyoroti pentingnya kesiapsiagaan warga dalam menghadapi potensi bencana alam, seperti banjir dan tanah longsor, yang kerap terjadi pada musim penghujan.
“Kita semua harus waspada, terutama terhadap potensi bencana yang bisa terjadi kapan saja. Mari kita jaga lingkungan sekitar dan tetap siaga,” katanya.
Baca juga: Komisi IV DPRD Balikpapan Terima Kunjungan Siswa SMA Negeri 2, Dorong Generasi Muda Berintegritas
Melalui imbauannya, Alwi berharap, suasana perayaan Tahun Baru 2025 dapat berlangsung aman dan nyaman bagi seluruh warga Balikpapan.
Semua pihak bisa saling mendukung dalam menjaga ketertiban dan keamanan Kota Balikpapan.
“Tahun baru adalah momen untuk memulai lembaran baru dengan semangat yang lebih baik. Semoga Balikpapan semakin maju dan masyarakatnya semakin sejahtera di tahun yang akan datang,” tutupnya.
Selain itu, warga Balikpapan diharapkan dapat merayakan Tahun Baru secara bijak untuk menciptakan suasana yang kondusif sekaligus memperkuat semangat kebersamaan dalam menghadapi tahun yang baru.(*)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.