Berita Ekbis Terkini

Resmi Pamit, Tupperware Indonesia Akhiri Perjalanan 33 Tahun di Indonesia, Awal Mula Digemari

Resmi Pamit, Tupperware akhiri perjalanan 33 tahun di Indonesia. Cek awal mula Tupperware digemari ibu-ibu.

Editor: Amalia Husnul A
Instagram tupperwareid
TUPPERWARE INDONESIA PAMIT - Unggahan Tupperware Indonesia di akun Instagramnya, Sabtu (12/4/2025). Resmi Pamit, Tupperware akhiri perjalanan 33 tahun di Indonesia. Cek awal mula Tupperware digemari ibu-ibu. (Instagram tupperwareid) 

TRIBUNKALTIM.CO - Akhirnya, Tupperware Indonesia resmi umumkan pamit undur diri, Sabtu (13/4/2025).

Brand produk alat-alat rumah tangga, Tupperware akhirnya mengakhiri perjalanannya selama 33 tahun di Indonesia.

Hadir di Indonesia sejak tahun 1992, simak bagaiman awal mula Tupperware digemari ibu-ibu.

Pihak manajemen Tupperware Brands Corporation mengumumkan pamit dari Indonesia lewat akun resmi instagram.

Baca juga: Tupperware Batal Bangkrut, Bakal Diambil Alih Peminjam, Ini Sejarah dan Perjalanan Bisnis Tupperware

33 tahun bukanlah waktu yang singkat.

Dalam kurun waktu itu, Tupperware telah menjadi bagian dari dapur, meja makan, dan moment berharga keluarga Indonesia.

Dari bekal si kecil hingga hantaran penuh cinta, kami bangga telah menemani perjalanan Anda dengan produk yang dirancang untuk menginspirasi gaya hidup sehat, praktis, dan modern.

Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang telah Anda berikan selama ini.

Namun, setiap perjalanan pasti memiliki akhir.

Perjalanan luar biasa kami bersama keluarga Indonesia kini tiba di penghujung jalan.

Tupperware Brands Corporation telah memutuskan untuk menghentikan aktivitasnya di sebagian besar negara, termasuk Indonesia.

Dengan berat hati, kami mengumumkan bahwa Tupperware Indonesia secara resmi telah menghentikan operasional bisnisnya sejak 31 Januari 2025.

promo Tupperware
TUPPERWARE INDONESIA PAMIT - Sejumlah produk Tupperware. Resmi pamit, Tupperware akhir perjalanan 33 tahun di Indonesia. Simak Tupperware produk mana dan awal mula digemari di Indonesia. (Tupperware)

Keputusan ini adalah bagian dari langkah global perusahaan.

Kenangan selama 33 tahun ini akan selalu menjadi bagian dari cerita indah kami.

Baca juga: Bukan Cuma Tupperware, Inilah 4 Pilihan Wadah Makanan yang Tak Kalah Elegan dan Praktis

Terima kasih telah menjadikan Tupperware lebih dari sekedar produk - Anda telah membuatnya menjadi bagian dari keluarga, momen, dan cerita yang penuh makna.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved