Berita Nasional Terkini

Kemendiktisaintek Buka Lowongan Magang untuk Mahasiswa Aktif, Cek Syarat, Formasi dan Kualifikasinya

Pendaftaran kegiatan PKL Kemendikti 2025 Batch 2 masih dibuka hingga 20 Mei 2025.

Editor: Nisa Zakiyah
PAKUTASO/SUSHI PAKU
LOWONGAN MAGANG KEMENDIKTISAINTEK - Ilustrasi mahasiswa di Jepang. Mahasiswa aktif berkesempatan mengikuti magang atau Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek). Pendaftaran kegiatan PKL Kemendikti 2025 Batch 2 masih dibuka hingga 20 Mei 2025. 

TRIBUNKALTIM.CO - Mahasiswa aktif berkesempatan mengikuti magang atau Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek). 

Pendaftaran kegiatan PKL Kemendikti 2025 Batch 2 masih dibuka hingga 20 Mei 2025.

Menurut unggahan resmi akun Instagram @kemdiktisaintek.ri, peserta yang berdomisili di wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) akan menjadi prioritas, karena diwajibkan hadir di kantor minimal dua kali dalam seminggu selama masa magang.

Syarat Umum PKL Kemendikti 2025 Batch 2

1. Mahasiswa aktif pada perguruan tinggi di bawah Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek). 

2. Memiliki mata kuliah wajib untuk mengikuti Program Kerja Lapangan atau magang dari perguruan tinggi masing-masing sebagai salah satu syarat kelulusan. 

3. Menguasai program dan isu terkini seputar pendidikan tinggi, sains, dan teknologi.

4. Dapat bekerja secara individu ataupun dalam tim.

5. Diutamakan memiliki alat kerja pribadi sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.

6. Diutamakan berdomisili di area Jabodetabek dan siap untuk datang ke kantor minimal dua kali seminggu selama periode magang Juni-September 2025. 

Syarat Administratif PKL Kemendikti 2025 Batch 2

1. Surat pengantar yang ditandatangani oleh pimpinan perguruan tinggi dan ditujukan kepada Substansi Hubungan Masyarakat Kemendiktisaintek dengan menyertakan posisi magang yang dilamar.

2. Kartu Tanda Mahasiswa dan Kartu Rencana Studi yang melampirkan mata kuliah magang/KKL/Job Training, dll.

3. Curriculum Vitae (CV) lengkap dengan pas foto terbaru dan portofolio sesuai posisi yang dilamar (dalam bentuk PDF atau tautan jika berupa video/animasi).

4. Surat pernyataan kesediaan mengikuti program magang hingga tuntas, ditandatangani di atas materai.

Formasi Magang dan Kualifikasi yang Dibutuhkan

Social Media Specialist dan Copywriter

- Memiliki pemahaman yang baik tentang pengelolaan berbagai platform media sosial.

- Memiliki keterampilan copywriting untuk konten media sosial.

- Menguasai bahasa Indonesia dengan baik dan benar sesuai EYD.

- Memiliki kemampuan analisis media sosial.

Desainer Grafis

- Menguasai berbagai program desain diutamakan Adobe Illustrator, Corel Draw, Photoshop, Canva, dll.

- Menguasai dan mampu mengaplikasikan prinsip dasar desain visual.

- Mampu membuat visualisasi dari pesan yang ingin disampaikan.

Videografer dan Editor

- Menguasai teknik-teknik dasar fotografi dan videografi.

- Menguasai berbagai program editing video diutamakan Adobe Premiere Pro, Capcut, After Effect, dll. 

Konten Kreator

- Memiliki pengalaman dalam membuat video kreatif.

- Memiliki passion di media sosial, diutamakan TikTok.

- Memiliki kemampuan dalam teknik pengambilan gambar dan proses editing sederhana.

- Mengikuti perkembangan atau tren terkini di media sosial. 

Hubungan Masyarakat

- Memiliki kemampuan dalam penulisan siaran pers dan berita sesuai kaidah jurnalistik.

- Menguasai kemampuan analisis berita dan isu, perencanaan komunikasi, dan evaluasi komunikasi. 

Divisi Kerja Sama

- Merupakan mahasiswa program studi Hubungan Internasional, Sastra Inggris, atau sejenis.

- Aktif dan menguasai bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan dengan melampirkan sertifikat TOEFL/IELTS/Duolingo bagi yang memiliki. 

- Tertarik pada isu pendidikan dan kerja sama domestik dan internasional.

Berkas lamaran dapat dikirimkan melalui https://bit.ly/PKLDiktisaintek_Batch2_2025.

Informasi lebih lanjut mengenai PKL Kemendikti 2025 Batch 2 dapat menghubungi narahubung 085179581026 (WhatsApp). (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mau Kerja Magang? Kemendiktisaintek Buka Banyak Posisi 2025"

Ikuti berita populer lainnya di saluran berikut: Channel WA, Facebook, X (Twitter), YouTube, Threads, Telegram

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved