Berita Nasional Terkini

Prabowo Klaim Kantongi Indikasi Otak Kerusuhan, Tegaskan Tak Akan Mundur Lawan Mafia dan Koruptor

Prabowo klaim kantongi indikasi otak kerusuhan, tegaskan tak akan mundur lawan mafia dan koruptor.

Tribunnews/Taufik Ismail
PRESIDEN PRABOWO - Presiden Prabowo Subianto menjenguk aparat kepolisian yang menjadi korban kerusuhan unjuk rasa dalam beberapa hari terkahir, di Rumah Sakit Polri, Jakarta, Senin (1/9/2025). Prabowo klaim kantongi indikasi otak kerusuhan, tegaskan tak akan mundur lawan mafia dan koruptor. (Tribunnews/Taufik Ismail) 

TRIBUNKALTIM.CO - Presiden Prabowo Subianto kembali angkat bicara soal aksi ricuh yang terjadi beberapa hari ini.

Presiden Prabowo Subianto mengeklaim, aparat sudah mengantongi indikasi pihak-pihak yang bertanggung jawab atas kericuhan yang terjadi sejumlah tempat pada beberapa hari terakhir.

Mantan Menteri Pertahanan 2019-2024 ini memang tak menyebut nama.

Namun isu yang beredar menyeret nama Raja Minyak, Riza Chalid yang kini jadi tersangka Kejaksaan Agung atas kasus korupsi minyak mentah Pertamina.

Riza Chalid saat ini masih jadi buronan karena kasus korupsi minyak mentah tersebut. 

Nama Riza Chalid mencuat setelah beberapa menteri Prabowo Subianto menyebut nama Riza Chalid dalam pernyataan mereka di akun Instagramnya masing-masing.

Para menteri yang menyinggung pengusaha minyak yang kini diburu aparat Indonesia, Riza Chalid, saat memberikan dukungan kepada Presiden Prabowo Subianto. 

Baca juga: Kapolri Cari Pelaku yang Biayai Kerusuhan, Nama Riza Chalid Disebut Para Menteri dan Utusan Presiden

Prabowo menegaskan, aparat akan menyelidiki pihak-pihak yang terindikasi tersebut dan bakal menindaknya tanpa ragu.

"Semua aparat negara akan selidiki, siapa yang bertanggung jawab, saya menduga kita sudah ada indikasi-indikasi dan kita akan tidak ragu-ragu," kata Prabowo di Rumah Sakit Polri, Jakarta Timur, Senin (1/9/2025).

Prabowo dengan tegas menyatakan tak akan ragu membela rakyat dan menghadapi para mafia serta koruptor.

"Saya tidak ragu-ragu membela rakyat, saya akan hadapi mafia-mafia yang sekuat apapun, saya hadapi atas nama rakyat. Saya bertekad memberantas korupsi, sekuat apapun mereka," kata dia. 

Prabowo menilai, kericuhan yang terjadi akhir-akhir ini dipicu oleh pihak-pihak yang ingin menciptakan kerusuhan, bukan untuk menyampaikan aspirasi.

Ia mengaku mendapatkan laporan bahwa terdapat sekelompok orang yang datang ke sejumlah titik unjuk rasa untuk berbuat rusuh.

"Kita lihat di banyak tempat gedung DPRD, ini adalah instansi negara yang menjalankan kedaulatan negara, alat demokrasi, dibakar," kata Prabowo.

"Jadi niatnya bukan menyampaikan pendapat, niatnya adalah bikin rusuh, niatnya adalah mengganggu kehidupan rakyat, niatnya adalah menghancurkan upaya pembangunan nasional untuk menghilangkan kemiskinan," ujar dia.

Baca juga: Poin-poin Lengkap Pidato Prabowo soal Situasi Terkini Pasca Demo, Ada Tunjangan Anggota DPR Dicabut

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved