Berita Nasional Terkini

Airlangga Hartarto Bantah Ekonomi Indonesia Rapuh, Klaim Pertumbuhan Masih Solid di Level 5 Persen

Airlangga Hartarto bantah ekonomi Indonesia rapuh, klaim pertumbuhan masih solid di level 5 persen, Rabu (15/9/2025).

IST via Tribunnews.com
EKONOMI INDONESIA - Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengumumkan paket stimulus ekonomi yang diberikan pemerintah kepada masyarakat, dalam jumpa pers di KCP Pos Indonesia, Cikini, Jakarta, Jumat (17/10/2025). Airlangga Hartarto bantah ekonomi Indonesia rapuh, klaim pertumbuhan masih solid di level 5 persen, Rabu (15/9/2025). (IST via Tribunnews.com) 

Secara kuartalan, pertumbuhan hanya 1,43 persen, jauh menurun dari Kuartal II yang mencapai 4,04 persen.

“Ini menandakan dorongan yang rapuh di tengah gejolak eksternal dan domestik,” ujarnya.

Padahal, kinerja ekspor pada periode ini cukup baik, mencapai 74,39 miliar dolar AS, naik 8,96 persen secara tahunan dan 8,14 persen secara kuartalan.

Baca juga: BLT untuk KPM Naik Jadi Rp900 Ribu, Menko Airlangga: Uangnya dari Hasil Efisiensi

Namun, peningkatan ekspor tersebut dinilai tidak mampu mendorong daya beli dan investasi di dalam negeri.

BPS mencatat, konsumsi rumah tangga tumbuh 4,89 persen, lebih rendah dibandingkan kuartal sebelumnya sebesar 4,97 persen dan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 4,91 persen. 

Pertumbuhan pembentukan modal tetap bruto (PMTB) sebesar 5,04 persen juga tumbuh lebih rendah dibandingkan kuartal sebelumnya sebesar 6,99 persen dan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 5,08 persen.

"Ekspor memang meningkat tiap bulan Juli-September, tetapi transmisi ke daya beli dan investasi belum solid. Fakta ini menegaskan bahwa mesin pertumbuhan bekerja, tetapi tidak pada putaran optimal," tutur Syafruddin. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved