Berita Samarinda Terkini
Gelar HUT ke-48 PDI Perjuangan Secara Virtual, Ini Pesan Megawati Soekarnoputri
Partai Demokrasi Indonesia Perjuang ( PDIP) merayakan hari ulang tahun ke-48, Minggu (10/1/2021).
Penulis: Jino Prayudi Kartono | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuang ( PDIP) merayakan hari ulang tahun ke-48, Minggu (10/1/2021).
Perayaan HUT tersebut digelar serentak secara virtual.
Seluruh jajaran partai dari tingkat DPD,DPC, hingga PAC seluruh Indonesia turut hadir.
Acara dibuka dengan tarian tradisional. Lalu dilanjutkan dengan panji kebesaran partai, mengheningkan cipta, pembacaan Pancasila serta dilanjutkan dengan nyanyian mars partai.
Baca juga: UPDATE Virus Corona di Balikpapan, Grafik Kasus Mulai Meroket, 6 Balita Ikut Terpapar Covid-19
Baca juga: Jalan Km 11 Balikpapan-Samarinda Kaltim Sudah Selesai, Masuk Rencana Beautifikasi
Baca juga: Pelaku Pembacokan Pria Paruh Baya Idap Skizofrenia, Merasa Dikucilkan Hingga Picu Aksi Brutal
Pidato politik ketum PDI-P megawati Soekarnoputri. Dalam pidato politiknya mengucapkan Bela sunglass peristiwa jatuhnya pesawat Sriwijaya Air.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," tuturnya.
Sementara itu, ia menceritakan sedikit pengalaman partai yang awalnya bernama PDI menjadi PDI-P.
Baca juga: Harga Sembako di Balikpapan, Komoditi Cabai Rawit Naik, Tembus Rp 100 Ribu per Kilogram
Baca juga: Syarat Antigen Berlaku 2 Hari, Fasilitas Tes Rapid Antigen Diharapkan Ada Juga di Pelabuhan
Menurutnya perjuangan partai tidak mulus begitu saja. Banyak jalan terjal dan perjuangan yang cukup keras sehingga partai saat ini berdiri kokoh.
Sementara itu ia mengingat beberapa kata-kata peninggalan bapak proklamator Soekarno. Bung Karni yang juga merupakan ayah memberikan sebuah kata yang tidak dilupakannya.
"Mengantarkan saya kepada gagasan politik seorang lelaki yang saya panggil bapak bung karno. Untuk hidup di jalan pengabdian kepada tanah air dan bangsa. Bapak mengatakan saya memohon kepada Allah SWT tetapkanlah kecintaan ku kepada tanah air dan bangsa selalu menyala-nyala di dada sampai terbawa di dalam kubur sampai Allah memanggil saya ke liang lahat," ucapnya sambil sedikit berlinang air mata.
Setelah memberikan pidato politik, dilanjutkan dengan sambutan dari presiden Joko Widodo. Dalam sambutannya ia mengingatkan betapa pentingnya program vaksinasi Covid-19. Rencananya Indonesia membutuhkan 426 juta dosis untuk mencapai kekebalan maksimal terhindar dari Covid-19.
Sementara itu ia berharap partai terus bersinergi membangun bangsa. "Mari kita terus bersinergi membangun negeri ini merdeka," pungkasnya.
Baca juga: Rayakan HUT ke-48, PDIP Gelar Kegiatan Untuk Cetak Rekor MURI, Bagikan 48 Tumpeng dan Tanam Pohon
Baca juga: Bupati Kukar Edi Damansyah Hadiri HUT PDIP, Usung Tema Indonesia Berkepribadian Dalam Kebudayaan
Baca juga: Lengkap, Hasil Survei Elektabilitas Parpol Terbaru, PDIP Merosot Gerindra Terjun Bebas, Didekati PSI
Sebelumnya tingkat DPD PDI-P Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar perayaan dengan berupa penanaman pohon di bantaran Sungai Mahakam, Minggu (10/1/2021).
Penanaman pohon dipimpin langsung ketua DPD PDI-P Kaltim Safaruddin.
Selain penanaman pohon, perayaan hut partai dilakukan serentak seluruh Indonesia. P
erayaan dilakukan dengan menggunakan aplikasi zoom meeting pukul 15.00 Wita.
Sekaligus memecahkan rekor MURI perayaan HUT daring peserta terbanyak.
"DPD PDI Perjuangan Kalimantan Timur sesuai arahan DPP PDI Perjuangan mengadakan beberapa kegiatan yang telah ditargetkan untuk Pemecahan Rekor Muri: HUT Secara Daring Peserta Terbanyak, Penanaman Pohon Terbanyak oleh Anggota Parpol, Menyantap Nasi Tumpeng Peserta Terbanyak," ucap Safaruddin dari siaran pers yang diterima TribunKaltim.Co Minggu Siang.
Penanaman pohon terbanyak yg dilakukan oleh DPD, DPC, PAC, Ranting, dan anak ranting se Indonesia. Lalu Pemecahan Rekor Muri.
Dilanjutkan dengan Pembagian Tumpeng terbanyak untuk Rakyat disekitar Kantor Baru yaitu 48 Tumpeng kepada Mesjid, Gereja, Panti Asuhan serta Komunitas-Komunitas di sekitar.
Baca juga: PDIP Pecat Mantan Wakil Ketua DPC Partai Besutan Megawati di Surabaya, Ini Alasannya
Baca juga: Di Mata Najwa! Munarman Beber Habib Rizieq Dikuntit Drone, Politisi PDIP Bongkar Rekam Jejak FPI
Kemudian pada jam 14.00 WIB atau 15.00 WITA dilanjutkan kegiatan Peringatan HUT Partai secara daring/virtual se-Indonesia yg juga akan Pemecahan Rekor Muri Peserta Terbanyak yg diikuti DPD, DPC, PAC, Ranting, dan anak ranting se Indonesia. Dengan mengikuti segala kegiatan di DPP secara Live di Youtube.
Target Participant untuk DPD PDI Perjuangan ditargetkan mendapat 500 participant melalui Zoom Meeting, kemudian untuk anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kota/Kab dan Kepala Daerah adalah 100 participant per anggota. Dengan target 5450 participant.
"Tentunya semua kegiatan yang dilakukan harus mematuhi Protokol Kesehatan yg sudah ditetapkan oleh Pemerintah agar terhindar dari Pandemi Covid-19," pungkas Safaruddin.
(TribunKaltim.Co/Jino Prayudi Kartono)