Jemput Bola, BPJS Keliling Makin Dirasakan Manfaatnya oleh Warga Balikpapan

Kehadiran BPJS Keliling semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Balikpapan.

Editor: Diah Anggraeni
HO/BPJS Kesehatan
Kehadiran BPJS Keliling semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Balikpapan. 

TRIBUNKALTIM.CO - Aksi jemput bola yang dilakukan oleh BPJS Kesehatan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Balikpapan.

Kehadiran BPJS Keliling atau bisa disebut juga Mobil Customer Service (MCS) di tengah-tengah warga telah memberikan kemudahan bagi warga sekitar.

Hal tersebut dirasakan oleh beberapa masyarakat Kota Balikpapan, salah satunya Dwi.

Ia menyampaikan adanya pelayanan ini membuatnya lebih mudah menjangkau pelayanan BPJS Kesehatan.

“Adanya pelayanan ini jadi lebih mudah, tidak perlu lagi ke kantor cabang. Tempatnya juga dekat dari rumah, barusan saya abis mendaftar ulang karena dulu, kepesertaannya ditanggung perusahaan tetapi saya beralih dari mandiri. Waktu layanannya juga tidak lama, berkas sudah lengkap langsung dilayani sama petugasnya” ujar Dwi.

Baca juga: 7 Alat Kesehatan Gratis ala BPJS Kesehatan, dari Kaki dan Tangan Palsu Sampai Gigi

Senada dengan Dwi, Istaman mengaku mendapatkan kepuasan dalam layanan BPJS Keliling tersebut.

Dirinya mendapatkan informasi mengenai pelayanan melalui aplikasi Mobile JKN.

Menurutnya, kemudahan dalam melihat status kepesertaan dapat mudah dilakukan melalui aplikasi Mobile JKN.

“Adanya layanan ini bermanfaat sekali ya. Saya kebutulan ada urusan di kelurahan, pas kebetulan juga saya mau mengecek aktif atau tidak kartu saya. Langsung saya sama petugas untuk disarankan instal dan daftar aplikasi Mobile JKN, ternyata mudah. Jadi saya bisa lihat lewat aplikasi ini," ujar Istaman.

Ia juga menyampaikan bahwa selama layanan ini ada di kelurahan-kelurahan jadi lebih bagus karena lebih dekat dengan masyarakat, sehingga dapat lebih memudahkan.

Selain itu, ia juga merasakan manfaat dengan adanya BPJS Kesehatan ini. Menurutnya, ia tidak perlu khawatir lagi jika suatu saat membutuhkan pengobatan.

“BPJS Kesehatan ini bagi saya sangat bermanfaat, kita juga tidak berharap sakit. Namun jika suatu saat membutuhkan berobat ke rumah sakit jadi lebih mudah. Apalagi saya dan keluarga sudah dijamin iurannya oleh Pemerintah Kota Balikpapan, jadi sangat terbantu sekali,” lanjut Istaman.

Pelayanan seperti pendaftaran peserta, perubahan data, registrasi Mobile JKN dan pelayanan pemberian informasi serta penyampaian pengaduan dapat diperoleh melalui layanan BPJS Keliling ini.

Selain itu, peserta dapat melakukan skrining riwayat kesehatan dan mendapatkan informasi program Rencana Pembayaran Bertahap (REHAB).

Baca juga: Banyak Manfaat yang Didapat, Jadi Tenang dengan Menjadi Peserta BPJS Kesehatan

Sementara itu, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Balikpapan, Sarman Pali’Padang menyampaikan untuk layanan BPJS Keliling ini dilakukan secara konsisten setiap minggunya.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved