Berita Berau Terkini
Disdukcapil Berau Buka saat Hari Libur untuk Fasilitasi Masyarakat Rekam KTP-el Jelang Pemilu 2024
Kepala Disdukcapil Berau, David Pamuji menjelaskan pelayanan tersebut berupa perekaman KTP-EL, pencetakan KTP-ELz
Penulis: Renata Andini Pengesti | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO, TANJUNG REDEB - Disdukcapil Berau, tetap buka pelayanan di hari libur.
Kepala Disdukcapil Berau, David Pamuji menjelaskan pelayanan tersebut berupa perekaman KTP-EL, pencetakan KTP-ELz
Itu dilaksanakan, dalam rangka mensukseskan Pemilu 2024 nantinya.
Adapun jam pelayanan tersebut, yakni pukul 9-11 Februari 2024 pukul 08.00-14.00 Wita. Dan nanti, juga ada pelayanan pada tanggal 14 Februari pukul 08.00-14.00 Wita.
“Keputusan ini diambil sebagai bagian dari upaya meningkatkan partisipasi masyarakat dan menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024,” bebernya kepada Tribunkaltim.co, Jumat (9/2/2024).
Baca juga: Disdukcapil Bulungan dan Nunukan Buka Layanan pada Hari Libur, Termasuk Saat Pencoblosan
Baca juga: Disdukcapil Balikpapan Terapkan Sistem Jemput Bola Perekaman Data KTP Elektronik Bagi Warga Pemula
Pihaknya juga mengutamakan pelayanan perekaman KTP-El untuk pemilih pemula.
Lanjut David, untuk pelayanan per hari ini, jumlah perekaman KTP sebanyak 1 aktifitas, dan jumlah pencetakan KTP sebanyak 40 aktifitas.
Ia mengajak kepada masyarakat Berau, yang belum melakukan peremaman, khususnya pemilih pemula agar dapat memanfaatkan waktu libur sekolah tersebut untuk melakukan perekaman KTP-El
“Ayo bagi masyarakat pemilih pemula yang belum mempunyai KTP-El untuk memanfaatkan kesempatan ini agar hak suara kalian di tanggal 14 Februari 2024 mendatang tidak hilang,” tutupnya. (*)
| Sekda Sebut Peluang Kerja Non Tambang Masih Banyak di Berau |
|
|---|
| Ekspor Ikan Berau Turun, Ada 3 Potensi yang jadi Faktor Penyebab |
|
|---|
| Terduga Pelaku Pedofilia di Berau Dipecat sebagai Pejuang SIGAP, Mayoritas Korban di Kampung |
|
|---|
| Bupati Berau Sri Juniarsih Dorong Gerakan Hidup Sehat dan Pembangunan RSUD Baru |
|
|---|
| AR Pendamping Desa di Berau Dipecat, Diduga jadi Pelaku Pedofilia |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20240209-Pelayanan-di-Disdukcapil-Berau.jpg)