Idul Fitri 2024

Emastri Park Batuah, Wisata Rainbow Slide di Kukar yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Bersantai di libur lebaran 2024 dengan nuansa alam bisa menjadi pilihan untuk melepas penat dari rutinitas kerja

Penulis: Miftah Aulia Anggraini | Editor: Mathias Masan Ola
HO/instagram @emastri_park_batuah
Rainbow Slide di Desa Batuah, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menarik ribuan wisatawan saat libur lebaran 2024. 

Bagi pengunjung yang ingin menikmati malam-malam dengan santai bisa menginap di Cottage, biayanya Rp500 per malam. Fasilitas cottage sudah lengkap disulap menjadi suasana hotel.

Malam harinya, pengunjung bisa makan malam bersama sambil barbeque, sambil bersantai menikmati panorama alam yang tenang.

Kemudian, disediakan juga wadah pertemuan bagi kelompok, organisasi atau komunitas yang ingin liburan bersama. Dilengkapi panggung, wadah pertemuan ini disewakan dengan harga Rp2,5 juta. Selain itu, ada fasilitas musala dan wc, serta tempat menjual makan dan minuman.

“Jadwalnya kita buka dari Senin-Minggu. Kalau Senin-Kamis bukanya dari jam 3-6 sore saja. Kalau Jumat Sabtu Minggu itu kita buka dari jam 8 pagi sampai jam 6 sore,” ujar Rasid.

Rasyid menyebut, Taman Emastri Batuah dibangun oleh investor dan dikelola Pemerintah Desa Batuah, yang nantinya akan dilakukan sistem bagi hasil. Sehingga, keuntungannya juga akan tetap masuk ke PADes. (*)

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Kaltim dan Google News Tribun Kaltim untuk pembaruan lebih lanjut tentang berita populer lainnya

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved