Berita Nasional Terkini
5 Contoh Kata Sambutan Ketua Panitia Perpisahan Sekolah yang Singkat dan Penuh Amanat
Seorang Ketua Panitia merupakan sosok pemimpin yang bisa menggerakkan roda kepanitian dalam acara tertentu.
Penulis: Tribun Kaltim | Editor: Nisa Zakiyah
Adik-adikku sekalian, kami mungkin bukan contoh yang baik untuk kalian maka berprestasilah lebih baik dari kami sampai kalian bisa mencapai cita-cita.
Kami akan selalu mengenang setiap kenangan yang sudah kami lewati di SMP Negeri 5 Global Jaya ini.
Kini kami akan melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
Akhir kata, saya ucapkan sekian dan banyak terima kasih.
Wassalamu'alaikum warrahmatuloh wabarakatuh.
Contoh Kata Sambutan Ketua Panitia 4
Assalamualaikum Warrahmatuloh Wabarakatuh...
Yang terhormat Bapak Kepala SMA Negeri 1 Bina Bangsa
Yang terhormat Wakil Kepala Sekolah Ibu Josephine Maladivas
Yang terhormat para guru serta staff di SMA Negeri 1 Bina Bangsa
Yang terhormat Bapak/Ibu wali murid
Serta seluruh teman-teman yang berbahagia
Salam sejahtera bagi kita semua, Alhamdulilah kami panjatkan puji dan syukur kepada Allah Swt. yang atas rahmat-Nya dan atas izin-Nya kita semua bisa berkumpul di acara pelepasan kelas 12 SMA Negeri 1 Bina Bangsa.
Di kesempatan yang berbahagia ini, saya sebagai wakil dari kelas 12 SMA Negeri 1 Bina Bangsa, mengucapkan selamat kepada seluruh teman-teman yang sudah menyelesaikan ujian akhir dan sudah menempuh kelulusan dengan hasil yang baik.
Tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak sekolah yang sudah berhasil meluluskan siswa siswinya.
Hadirin yang berbahagia,
Sudah banyak kenangan yang telah kita lewati selama tiga tahun bersekolah di SMA Negeri 1 Bina Bangsa.
Sudah banyak juga suka dan duka yang kita lewati bersama, tetapi jika ada pertemuan maka akan ada perpisahan.
Kini tiba saatnya kami melanjutkan fase pendidikan yang lebih tinggi di hidup kami, yaitu ke perguruan tinggi.
Pada kesempatan kali ini juga, saya mewakili teman-teman saya mengucapkan banyak terima kasih kepada para guru yang telah mengorbankan seluruh waktunya untuk mendidik dan membimbing kami.
Semoga Allah Swt. membalas semua jasa-jasa Bapak dan Ibu guru semua.
Untuk teman-teman seperjuangan yang akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, mari kita teruskan perjuangan kita dan semoga kita mendapatkan keberhasilan serta kesuksesan.
Semoga kita semua bisa mendapatkan cita-cita yang kita inginkan.
Demikian pidato dari saya, mohon maaf jika ada salah kata, terima kasih atas perhatiannya. Sekian.
Wassalamu'alaikum warahmatuloh wabarakatuh.
contoh kata sambutan
sambutan ketua panitia singkat
Ketua Panitia
kata-kata perpisahan sekolah
perpisahan sekolah
| Prabowo Janji Pakai Uang Rampasan Koruptor untuk Pendidikan, Kampung Nelayan hingga Utang Whoosh |
|
|---|
| RKUHAP Disahkan DPR Hari Ini, Ini 14 Poin Perubahan Besar dalam Hukum Acara Pidana |
|
|---|
| Hakim MK Arsul Sani Pamerkan Ijazah Asli dan Foto Wisuda, Enggan Laporkan Balik Penuduh Ijazah Palsu |
|
|---|
| Sosok Syamsul Jahidin yang Gugat UU Polri, 8 Jenderal Kini Terancam Dicopot dari Jabatan Sipil |
|
|---|
| Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS Cair? Update Klarifikasi Resmi dan Besaran yang Cair November 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/5-Contoh-Kata-Sambutan-Ketua-Panitia-Perpisahan-Sekolah.jpg)