Berita Samarinda Tekini
Walikota Samarinda Sebut 2 Trayek Bus Listrik Ditargetkan Beroperasi Tahun Ini
Pemerintah Kota Samarinda tengah mempertimbangkan penggunaan bus listrik sebagai bagian dari upaya menghadirkan transportasi umum ramah lingkungan
Penulis: Sintya Alfatika Sari | Editor: Samir Paturusi
"Untuk membahas detail teknis, termasuk anggaran dan operator," ungkapnya.
Lanjut Manalu, Dishub Samarinda mempertimbangkan dua opsi operator, yakni menyediakan operator sendiri atau menggunakan skema buy the service.
"Buy the service memungkinkan pembayaran per kilometer dan penerapan penalti jika operator tidak mematuhi standar operasional prosedur (SOP)," jelas Manalu.
Baca juga: Siap Beroperasi, Bus Listrik Pupuk Kaltim Mejeng di Peresmian BRT Bandung Raya
Manalu melihat bahwa bus listrik juga berpeluang untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui iklan dan reklame.
Namun sebelum itu, untuk menarik minat dan perhatian masyarakat, Manalu berencana menerapkan tarif gratis selama tiga bulan pertama.
"Setelah tiga bulan kemudian baru diberlakukan tarif terjangkau untuk menarik minat masyarakat," tutup Manalu. (*)
| UNMUL Bershalawat Peringati Dies Natalis ke-63 dan Maulid Nabi Muhammad |
|
|---|
| SMAN 10 Samarinda Dipilih Jadi Sekolah Garuda, Disdikbud Kaltim Siapkan Standar Internasional |
|
|---|
| Tidak Mampu Bayar Travel hingga Gadai Hp, Penumpang Dihajar Pakai Botol Parfum |
|
|---|
| JATAM Kaltim: Pemerintah dan Aparat Harus Tegas Terkait Kejahatan Tambang Batubara di Paser |
|
|---|
| Ribuan Pemilih Pemula Samarinda Belum Lakukan Perekaman KTP, Disdukcapil Siapkan Layanan Akhir Pekan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.