Berita Samarinda Terkini

Tinjau Sejumlah Lokasi, Pemkot Samarinda Prioritaskan Pembangunan Sekolah yang Layak

Pemkot Samarinda menegaskan, komitmennya dalam memastikan pemerataan akses pendidikan di Kota Samarinda

Penulis: Sintya Alfatika Sari | Editor: Budi Susilo
HO/Pemkot Samarinda
Pemkot Samarinda terus berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan. Wali Kota Andi Harun meninjau langsung kondisi SD 004 Samarinda Seberang dan SD 002 Loa Janan Ilir yang membutuhkan renovasi, demi mewujudkan sarana belajar yang layak dan nyaman bagi siswa. 

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA – Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda menegaskan, komitmennya dalam memastikan pemerataan akses pendidikan bagi seluruh masyarakat.

Hal ini dibuktikan melalui peninjauan langsung ke sejumlah sekolah yang membutuhkan perhatian khusus, seperti yang dilakukan Wali Kota Samarinda, Andi Harun pada Sabtu (30/11/2024).  

Peninjauan tersebut dimulai di kawasan Samarinda Seberang, tepatnya di SD 004 yang saat ini masih menumpang di gedung SMP 34.

Kondisi kedua sekolah tersebut, baik SD maupun SMP, dinilai sangat tidak layak untuk menunjang kegiatan belajar-mengajar.

Baca juga: Tingkatkan Prestasi di Paralimpiade, Pemprov Kaltim Segera Bangun Sekolah bagi Atlet Disabilitas

"Kami mendapatkan informasi bahwa sekolah ini masih menumpang di SMP 34, dan kondisi gedungnya sudah sangat tidak layak. Oleh karena itu, kami meninjau langsung lokasi ini,” ungkap Walikota Andi Harun.

Sebelum peninjauan, Andi Harun telah memantapkan perencanaan bersama dengan dinas terkait, yakni Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Samarinda, perihal membangun gedung baru untuk kegiatan belajar mengajar.

“Kami telah menyusun perencanaan untuk membangun gedung baru bagi SD di lahan seluas dua hektare yang tersedia di sekitar lokasi. Sementara itu, gedung SMP akan direhabilitasi secara total," ujar Walikota Samarinda, Andi Harun.

Tak sampai di situ saja, orang nomor satu di Samarinda ini melanjutkan peninjauan di SD 002 Loa Janan Ilir.

Diketahui, sekolah yang berdiri sejak 1975 tersebut hingga kini belum pernah disentuh renovasi.

Baca juga: Pemkot Samarinda Bangun Sekolah Internasional, Pengamat Unmul Minta Pemkot Jangan Abai Sekolah Lain

Kondisi gedung yang masih berupa bangunan kayu dinilai tak lagi memadai, terlebih dengan jumlah siswa yang hampir mencapai 500 orang.

SD 002 Loa Janan Ilir adalah salah satu sekolah yang masuk kategori Sekolah Adiwiyata.

"Namun, bangunannya sangat mendesak untuk segera dilakukan renovasi total agar proses belajar-mengajar lebih nyaman dan optimal," pungkasnya.  

(*)

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved