Idul Fitri 2025

50 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 untuk Dibagikan di Media Sosial

Inilah beberapa contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang keren dan unik untuk caption di media sosial.

Penulis: Nisa Zakiyah | Editor: Rita Noor Shobah
Canva/Tribunnews.com
IDUL FITRI 2025 - Desain Ucapan Idul Fitri 2025 yang diolah dari aplikasi visual Canva, Minggu (23/3/2025). Inilah beberapa contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang keren dan unik untuk caption di media sosial. (Canva/Tribunnews.com) 

TRIBUNKALTIM.CO - Inilah beberapa contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang keren dan unik untuk caption di media sosial.

Perayaan Idul Fitri 2025 sudah di depan mata.

Seperti diketahui, perayaan Idul Fitri 2025 merupakan momen yang penuh berkah untuk saling memaafkan dan menyebarkan kebaikan.

Nah, ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 bisa menjadi cara indah untuk menyampaikan doa dan harapan terbaik bagi keluarga hingga sahabat.

Baca juga: 35 Kumpulan Twibbon Idul Fitri 2025 Gratis Lengkap Cara Pasangnya, Share ke Media Sosial

Berikut beberapa contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang bisa digunakan untuk kartu ucapan Idul Fitri 2025.

Perayaan Idul Fitri menjadi momen istimewa bagi seluruh muslim di dunia, sebagai kesempatan untuk saling memaafkan, mempererat tali silaturahmi, dan berbagi kebahagiaan hari raya bersama orang-orang terdekat.

Salah satu cara sederhana yang biasanya dilakukan adalah mengirimkan ucapan penuh makna kepada sahabat dan kerabat.

lihat fotoIDUL FITRI 2025 - Ilustrasi. Kapan Idul Fitri 2025? Penjelasan Menteri Agama terkait perkiraan Idul Fitri 1446 H. Cek jadwal arus mudik, libur dan cuti bersama Lebaran 2025. (Grafis TribunKaltim.co via Canva)
IDUL FITRI 2025 - Ilustrasi. Inilah beberapa contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang lucu dan unik untuk caption di media sosial. (Grafis TribunKaltim.co via Canva)

Menyampaikan kata-kata yang bermakna di Lebaran, dapat menjadi sesuatu yang berarti bagi seseorang.

Kamu juga bisa membagikan ucapan idul fitri 2025 islami ini di media sosial seperti WhatsApp, Telegram, Facebook, Instagram, Twitter, dll.

50 Contoh Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 

Berikut 50 contoh ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 2025 yang unik dan menyentuh hati:

1. Selamat Idul Fitri 1446 H. Semoga kebahagiaan dan keberkahan Allah melimpah dalam hidupmu, dan dosa-dosa kita diampuni-Nya.

2. Taqabbalallahu minna waminkum. Semoga segala amal ibadah kita diterima, dan kita diberi kesempatan untuk terus memperbaiki diri.

3. Selamat Hari Raya Idul Fitri, semoga kita bisa kembali fitri dalam hati dan amal. Mari saling memaafkan dan memperbaiki hubungan kita.

4. Dengan izin Allah, segala dosa yang kita bawa akan terhapus pada hari yang penuh berkah ini. Semoga kita terus diberikan hidayah.

5. Selamat Hari Raya Idul Fitri. Semoga kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi setelah Ramadan yang penuh berkah ini.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved