Berita Kukar Terkini
Pemkab Kukar Dorong Sinergi Lintas Sektor untuk Perkuat Ketahanan Pangan Daerah
Sekda Kukar Sunggono buka Rapat Koordinasi, tegaskan program MBG 2026 tidak hanya penuhi gizi tapi juga kendalikan inflasi pangan
Penulis: Patrick Vallery Sianturi | Editor: Amelia Mutia Rachmah
Upaya ini diharapkan mampu menjaga stabilitas pasokan dan harga telur di pasaran yang sebelumnya sempat melonjak tinggi.
Baca juga: Harga Rp12 Ribu Tak Ideal di Balikpapan, MBG Hadapi Kendala Inflasi dan Ahli Gizi
“Beberapa waktu lalu harga telur naik sampai Rp50 ribu per kilogram karena pasokan terbatas. Melalui Dapur MBG di Tenggarong, kita tetap bisa melayani hingga 3.000 porsi per hari, meski sempat turun,” ungkapnya.
Sunggono menyebut, harga bahan pangan yang masih fluktuatif menjadi perhatian serius pemerintah daerah.
Namun ia optimistis, dengan strategi dan inovasi yang dilakukan Dinas Ketahanan Pangan, kondisi tersebut bisa dikendalikan.
“Meski harga pangan masih tinggi, semangat menjaga ketahanan pangan tetap kuat. Terutama bagi desa-desa yang rentan rawan pangan,” ucapnya.
Selain itu, ia menyinggung pentingnya pengelolaan pangan berlebih, termasuk makanan sisa dari sekolah, agar tidak terbuang sia-sia.
Ia mendorong kelompok wanita tani dan dapur umum untuk berperan aktif dalam pengolahan serta distribusi pangan berlebih.
Baca juga: Realisasi Program MBG di Balikpapan, Pembangunan SPPG Dipastikan Tersebar di Wilayah 3T
“Setiap hari ada kelebihan makanan, terutama dari anak-anak sekolah. Nah, ini perlu dikelola oleh kelompok wanita tani agar bisa dimanfaatkan kembali,” ujarnya.
Di akhir sambutannya, Sunggono juga mengingatkan pentingnya memilih jenis pangan yang sesuai dengan potensi daerah.
“Kalau bantuan pangan berbentuk lauk, sebaiknya gunakan ikan yang dibudidayakan lokal seperti ikan patin, bukan ikan emas atau nila,” pungkasnya. (*)
| Residivis Curanmor asal Loa Janan Ditangkap di Samarinda Usai Curi Motor Dinas Distanak Kukar |
|
|---|
| Kukar Siap Bangun Sekolah Rakyat Terpadu dengan Konsep Asrama Gratis |
|
|---|
| Satresnarkoba Kukar Amankan 3 Pria Sindikat Narkoba di Samarinda Seberang, Sita 27 Paket Sabu |
|
|---|
| Hari Pahlawan, Pemkab Kukar Terus Hormati Jasa Pejuang Lewat Program Tali Asih dan Santunan Veteran |
|
|---|
| Sosok Mantan Bupati Kukar, Edi Damansyah yang dapat Gelar Warga Kehormatan Muda Korps Brimob Polri |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.