Rakerda Gerindra Kaltim

Rekam Jejak dan Karier Politik Aulia Rahman Basri, Bupati Kukar yang Resmi Gabung Gerindra

Berikut rekam jejak dan karier politik Aulia Rahman Basri, Bupati Kukar yang kini resmi gabung Gerindra.

Penulis: Tribun Kaltim | Editor: Amalia Husnul A
HO/DPC Gerindra Samarinda
RESMI GABUNG GERINDRA - Bupati Kukar, Aulia Rahman Basri saat diumumkan resmi bergabung dengan partai Gerindra di acara Rakerda DPD Gerindra Kaltim di Hotel Bumi Senyiur, Samarinda, Minggu (23/11/2025). Rekam jejak dan karier politik Aulia Rahman Basri, Bupati Kukar yang kini resmi gabung Gerindra. (HO/DPC Gerindra Samarinda) 

Selanjutnya, MK juga menetapkan agar Koalisi Pemilihan Umum (KPU) Kukar menggelar Pemungutan Suara Ulang (PSU) dengan Rendi Solihin dan dua paslon lainnya tetap mengikutinya.

Hanya Edi Damansyah yang didiskualifikasi.  

Sosok Aulia Rahman Basri yang tercatat sebagai Wakil Ketua DPC PDIP Kukar pun menggantikan Edi Damansyah sebagai cabup Kukar.

Munculnya nama Aulia Rahman Basri untuk menggantikan Edi Damansyah tanpa perdebatan.

Mengingat Aulia Rahman Basri sudah banyak membantu Edi Damansyah, sehingga urusan terkait birokrasi pemerintahan Pemkab Kukar juga telah terkoneksi dengan Rendi Solihin.

Peran strategis Aulia Rahman Basri tersebut disinyalir menjadi modal kuat dirinya terusung dalam pelaksanaan PSU Pilkada Kukar 2025.

Aulia Rahman Basri menegaskan dirinya bukanlah sosok yang baru muncul di tengah jalan.

Melainkan sudah terlibat sejak awal dalam perumusan visi-misi Kukar Idaman yang diusung Edi Damansyah-Rendi Solihin

Sebagai putra asli daerah Kukar, ia merasa memiliki tanggung jawab moral untuk mengembangkan daerahnya.

Supaya cita-cita pembangunan Kukar tetap sejalan dengan harapan masyarakat. 

Akhirnya, pasangan Aulia Rahman Basri - Rendi Solihin kemudian bersaing dengan AYL-AZA dan Dendi-Alif di PSU Pilkada Kukar 2024. 

Selanjutnya, Aulia-Rendi ditetapkan sebagai pasangan bupati-wabup Kukar terpilih.

Senin (23/6/2025), Aulia Rahman Basri dan Rendi Solihin dilantik sebagai Bupati dan Wabup Kukar oleh Gubernur Kaltim, Rudy Masud di Pendopo Lamin Etam, Samarinda. 

Rekam Jejak Aulia Rahman Basri

Nama Aulia Rahman Basri sendiri bukanlah sosok baru di Kukar.

Ia merupakan putra asli daerah yang lahir di Kota Bangun bagian Hulu di Kukar pada 23 Agustus 1985.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved