Ibu Kota Negara

Siap-Siap, Kemenag Buka 1.378 Formasi CPNS 2024 Khusus Penempatan IKN Nusantara di Kalimantan Timur

Siap-siap, Kemenag buka 1.378 formasi CPNS 2024 khusus penempatan di IKN Nusantara di Kalimantan Timur

Editor: Rafan Arif Dwinanto
KOMPAS/WAWAN H PRABOWO
Rekrutmen CPNS 2024. FSiap-siap, Kemenag buka 1.378 formasi CPNS 2024 khusus penempatan di IKN Nusantara di Kalimantan Timur 

TRIBUNKALTIM.CO - Pemerinth sedang menyiapkan pemindahan ASN untuk berkantor di IKN Nusantara, Kalimantan Timur.

Selain itu, Pemerintah juga membuka rekruitmen khusus Calon Pegawai Negeri Sipili untuk penempatan di IKN Nusantara.

Seperti yang dilakukan Kementrian Agama atau Kemenag.

Diketahui, IKN ditargetkan menjadi Ibu Kota Indonesia pada 2024 ini.

Baca juga: Peluang IKN, United E-Motor Ekspansi ke Kalimantan via Showroom Kalla Kars di Grand City Balikpapan

Baca juga: Dampak IKN di Kaltim, Proyek Penyumbang Ledakan Populasi di Balikpapan, Ancamanan Nyata Krisis Air

Dalam situs resminya Kemenag.go.id, Kemenag menyiapkan 1.378 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 khusus penempatan di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Jumlah ini sudah sesuai dengan rumus yang diberikan oleh Kemenpan-RB, yaitu 10 persen dari jumlah rekruitmen tenaga teknis," ujar Sekretaris Jenderal Kemenag Ali Ramdhani dalam rapat di Kantor Pusat Kemenag RI, Rabu (15/5/2024).

Turut hadir dalam rapat, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Koordinator Staf Khusus Menag Abdul Rochman, dan Kepala Biro Kepegawaian Kemenag Wawan Djunaedi.

Kepala Biro Kepegawaian Kemenag Wawan Djunaedi menyampaikan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) memberikan formasi teknis CPNS 2024 untuk Kemenag sejumlah 13.780.

"Dan untuk IKN ini jumlahnya 10 persen dari jumlah tenaga teknis, seperti pula dengan yang ada di kementerian lain. 10 persennya dari 13.780 berarti 1.378," jelas Wawan.

Lebih lanjut Wawan mengatakan bahwa Kementerian Agama dijadwalkan baru akan pindah ke IKN pada gelombang ketiga. Ia pun menuturkan gelombang ketiga diperkirakan baru akan berlangsung pada 2025-2026.

"Jadi sebelum pemindahan kantor pusat Kemenag ke IKN, rencananya ada dua opsi, mereka bisa ditempatkan di satker pusat di Jakarta atau difungsikan ke daerah terdekat," ungkap Wawan.

Baca juga: Sulawesi Barat Disiapkan untuk jadi Pemasok Pangan Penduduk IKN di Kaltim

Nahdlatul Wathan Buka Kantor di IKN

Organisasi massa Islam, Nahdlatul Wathan direncanakan akan membangun kantor pengurus pusat, pondok pesantren hingga perguruan tinggi. 

Seperti apa langkah terkini dari Nahdlatul Wathan di IKN Nusantara, Kalimantan Timur

Nahdlatul Wathan (NW) jadi organisasi massa Islam pertama yang membangun kantor pusat, pondok pesantren, dan fasilitas pendukung dakwah di Ibu Kota Nusantara atau IKN Nusantara.

Hal ini ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan kompleks Nahdlatul Wathan di Buluminung, Penajam, Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur, pada Minggu (5/5/2024).

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW) TGKH Lalu Gede Zainuddin Atsani menuturkan, di atas lahan seluas 11 hektar NW akan membangun ekosistem untuk pendidikan, sosial kemasyarakatan, dan dakwah.

Ekosistem ini mencakup kantor pusat PBNW, pondok pesantren NW yang diberi nama Pondok Pesantren Darul Hamzanwadi Wannawawi Nahdlatul Wathan, serta gedung perguruan tinggi NW.

"Target penyelesaian pembangunan kantor PBNW sebelum Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi berkantor di IKN. Jadi, Kantor PBNW harus sudah bisa ditempati, sebelum itu," ujar Atsani dalam keterangannya, Minggu (12/5/2024).

Baca juga: Dampak IKN Hadir di Kaltim, Pj Gubernur Akmal Malik Akui Lalu Lintas Kini Jadi Padat

Atsani mengharapkan, dibangunnya ekosistem kantor pusat NW di luar Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai basis awal, akan menjadi salah satu pondok pesantren terbesar di IKN Nusantara.

Peletakan batu pertama proyek ini dihadiri oleh seluruh jajaran Pengurus Besar Nahdlatul Wathan (PBNW) periode 2024-2029 dan jajaran Pimpinan Pengurus Wilayah Nahdlatul Wathan (PWNW) se-Indonesia.

Setelah acara peletakan batu pertama, seluruh rombongan melakukan kunjungan ke lokasi pembangunan Istana Presiden di IKN Nusantara, didampingi oleh Direktur Pelayanan Dasar Otorita IKN Suwito.

Sementara itu, Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat Otorita IKN Alimuddin menyambut baik aksi nyata oleh NW untuk mendukung program percepatan pembangunan IKN Nusantara.

"Kami akan memberikan dukungan penuh terhadap inisiasi nyata yang sudah dilakukan NW di IKN," tambah Alimuddin.

Baca juga: Ledakan Penduduk di Balikpapan Imbas IKN dan Proyek RDMP Pertamina, Krisis Air Makin Mengancam

Disnakertrans Kaltim Latih Ribuan Lulusan SMA

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) terus berupaya menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang berkompeten.

Mengingat, pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) telah menjadi mimpi nyata bagi masyarakat Kaltim.

Oleh karenanya, Disnakertrans Kaltim terus berupaya meningkatkan kulitas tenaga kerja dengan memberikan pelatihan bagi muda-mudi Benua Etam.

Disnakertrans Kaltim rencananya akan kembali menyiapkan pelatihan bagi 1.500 lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) di Benua Etam pada tahun ini.

Kepala Disnakertrans Kaltim, Rozani Erawadi menegaskan, pelatihan ini bertujuan untuk menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang terampil di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Jadi mau lulusan SMA, SMK atau perguruan tinggi harus setara. Semua harus berkompeten," tegas Rozani Erawadi.

Baca juga: Akmal Malik Ingin Penajam Paser Utara-IKN Nusantara Ada Rute Laut agar Punya Jalur Tempuh Memadai

Untuk pelaksanaannya, Disnakertrans Kaltim akan bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Balikpapan dan Bontang.

Program pelatihan itu sudah ada dalam Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) 2024-2026.

Tidak hanya untuk menyongsong IKN, SDM yang telah kompeten itu nantinya juga akan mengisi beberapa daerah yang kebutuhan tenaga kerjanya belum terpenuhi.

"Semua harus kompeten, dengan begitu SDM Kaltim tidak tergerus karena selalu siap," tegasnya.

"Peran pemerintah sudah cukup melalui lembaga kerja. Kita cuma keterbatasan pada kewenangan berapa formasi, penetapan formasi, dan jumlah yang bisa direkrut karena itu kewenangan pusat," pungkasnya. (*)

Artikel ini bersumber dari Kontan berjudul Bersiap! Ada 1.378 Formasi CPNS 2024 Khusus IKN dari Kemenag

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Kaltim dan Google News Tribun Kaltim untuk pembaruan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved