Festival Mahakam 2025
Parade Jetski Bakal Ramaikan Festival Mahakam 2025 di Samarinda
Atraksi jetski yang sejak tahun lalu diwacanakan akhirnya benar-benar terwujud pada gelaran Festival Mahakam 2025.
Penulis: Sintya Alfatika Sari | Editor: Miftah Aulia Anggraini
“Memang maksud dan tujuannya agar terwujudnya peningkatan ekonomi masyarakat melalui event pariwisata, meningkatkan peran pelaku usaha pariwisata dan masyarakat dalam mengembangkan produk ekonomi kreatifnya dan meningkatkan minat seni budayanya,” jelasnya.
Baca juga: Keseruan Lomba Balap Perahu Naga di Festival Mahakam 2024, Penonton Penuhi Sungai Karang Mumus
Selain parade jetski, pengunjung juga akan disuguhkan berbagai agenda baru:
- Mahakam Sunset Fun Run
- Paddleboard Parade
- Lomba Tari Pesisir dan Pedalaman
- Lomba Masak Tradisional Nusantara dengan juri hotel berbintang
- Pameran UMKM
- Parade Budaya Nusantara
Meski anggaran terbatas, Disporapar Samarinda memastikan Festival Mahakam 2025 tetap menjadi acara yang meriah dan representatif bagi ekonomi kreatif Samarinda.
Baca juga: Hari Kedua Festival Mahakam 2024, Disporapar Samarinda Targetkan 10 Ribu Pengunjung
Diana menegaskan bahwa Festival Mahakam 2025 adalah langkah strategis untuk menghidupkan kembali Sungai Mahakam sebagai pusat aktivitas wisata.
“Ini untuk mempromosikan Sungai Mahakam sebagai destinasi unggulan di Kota Samarinda, meningkatkan kunjungan wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara, meningkatkan daya saing pariwisata Kota Samarinda,” pungkasnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20250208_peserta-parade-jetski-Samarinda.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.