Berita Kaltim Terkini

Gubernur Rudy Mas'ud Tuntut Transparansi dan Akuntabilitas Program Pendidikan Gratispol Kaltim

Gubernur Rudy Masud serahkan Program Pendidikan Gratispol ke mahasiswa Kaltim, tuntut akuntabilitas dan siapkan SDM IKN

|
TRIBUNKALTIM.CO/RAYNALDI PASKALIS
GRATISPOL - Foto bersama usai penyerahan secara simbolis program Gratispol kepada 53 mahasiswa perwakilan perguruan tinggi negeri dan swasta se-Kaltim di Gedung Olah Bebaya, Kompleks Kantor Gubernur Kaltim, Senin (17/11/2025). (TRIBUNKALTIM.CO/RAYNALDI PASKALIS) 

"Jangan lupakan perjuangan orang tua. Jangan lupakan harapan masyarakat. Dan jangan lupakan tanggung jawab moral, bahwa kalian adalah representasi masa depan Kalimantan Timur kedepannya," pesannya.

Baca juga: Daftar 7 PTN di Kaltim dan Besaran Dana Pendidikan Gratispol yang Diterima dari Pemprov

Rudy juga berterima kasih ke rektor, direktur, wakil rektor, dekan, dosen, dan seluruh civitas akademika perguruan tinggi negeri maupun swasta di Kaltim.

Kolaborasi dengan pimpinan kampus inilah yang membuat program Gratispol bisa berjalan baik dan tepat sasaran.

Menurutnya, pemerintah butuh dukungan kampus. Dan hari ini, semua pihak sudah menunjukkan komitmen tersebut.

"Dalam konteks pembangunan daerah, pencairan dana Gratispol ini adalah bagian ikhtiar, upaya dari Pemprov Kaltim untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, menyiapkan generasi yang kompeten menjelang Ibu Kota Nusantara," pungkasnya. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved