Berita Paser Terkini

Pemkab Paser Tegaskan Komitmen Transformasi ASN di Rakornas BKN 2025

Bupati Paser, Fahmi Fadli didampingi Plt Kepala BKPSDM Paser hadir dalam Rapat Koordinasi Nasional

Penulis: Syaifullah Ibrahim | Editor: Budi Susilo
HO/Prokopim Paser
RAKORNAS KEPEGAWAIAN BKN - Bupati Kabupaten Paser, Fahmi Fadli, saat hadir dalam Rakornas Kepegawaian BKN di Kota Jakarta, Rabu (19/11/2025). Pemkab Paser berkomitmen tingkatkan kualitas aparatur daerah. (HO/Prokopim Paser) 

TRIBUNKALTIM.CO, TANA PASER - Bupati Paser, Fahmi Fadli didampingi Plt Kepala BKPSDM Paser hadir dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian BKN Tahun 2025 yang digelar Badan Kepegawaian Negara (BKN) Republik Indonesia (RI) pada 19 November lalu di Jakarta.

Kehadiran Bupati Paser dalam Rakornas tersebut menegaskan keseriusan Pemkab Paser dalam mendorong transformasi ASN yang profesional, modern, dan berdaya saing yang sejalan dengan tuntutan pembangunan nasional dan kebutuhan pelayanan publik yang semakin dinamis.

Kepala BKN RI, Zudan Arif Fakrulloh, menekankan bahwa Rakornas 2025 menjadi momentum penting untuk mempercepat reformasi manajemen ASN berbasis data dan talenta.

"Rakornas ini menegaskan urgensi kolaborasi lintas sektor, penguatan data talenta ASN sebagai dasar mobilitas jabatan, serta percepatan transformasi ASN yang adaptif, responsif, dan mampu menjawab kebutuhan program prioritas bangsa," terang Zudan.

Baca juga: Apa Kabar CPNS 2026  dan Nasib CPNS 2025? Ini Penjelasan Terbaru Kemenpan RB dan BKN

Kegiatan tersebut merupakan forum strategis yang mempertemukan seluruh pemangku kebijakan ASN dari tingkat pusat hingga daerah, sebagai bagian dari upaya memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam pengembangan manajemen ASN yang profesional, adaptif, dan inovatif. 

"Rakornas tahun ini mengusung tema ASN bergerak bersama wujudkan asta cita, selaras dengan delapan agenda pembangunan nasional yang menjadi arah kebijakan Presiden serta sinkronisasi visi-misi kepala daerah di seluruh Indonesia," tandasnya.

Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Paser, Liswandi, mengapresiasi arahan yang diberikan BKN utamanya dalam hap kolaborasi lintas sektor.

"Pemkab Paser berkomitmen dalam meningkatkan kualitas aparatur daerah, begitupun dalam hal penguatan data talenta serta percepatan transformasi ASN," terang Liswandi.

Kabupaten Paser telah dijadwalkan melaksanakan penilaian kompetensi ASN pada 1 Desember 2025, sebagai langkah menuju penerapan penuh manajemen talenta.

Penilaian tersebut nantinya akan diikuti seluruh jajaran eselon II, Sekda, dan ASN lainnya dengan total 402 orang.

"Setelah semua rangkaian selesai, hasilnya akan diekspos oleh Bupati Paser sebagai bagian dari transparansi dan penguatan sistem merit," ulasnya.

Menurutnya, tema Rakornas 2025 sangat relevan dan menjadi dorongan bagi pemerintah daerah agar tidak tertinggal dalam transformasi digital ASN.

Baca juga: Info Terbaru Pembukaan CPNS 2025, BKN Rancang Sistem Baru Seleksi CPNS 2025

"Pemkab Paser harus proaktif menuju ASN digital dan manajemen talenta yang modern," pungkas Liswandi.

Pada Rakornas tersebut, BKN turut menyerahkan BKN Award 2025 kepada instansi pemerintah terbaik dalam empat kategori, yaitu: 

  • Implementasi Indeks NSPK Manajemen ASN;
  • Pengelolaan Data dan Sistem Informasi;
  • Pengelolaan Manajemen Talenta;
  • Pengelolaan Layanan Kepegawaian. 

(*)

 

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved