Berita Bontang Terkini
Kampung Atas Laut Tihi-Tihi dan Selangan di Bontang Bakal Dialiri Air Bersih Tahun Ini
Pemkot Bontang bakal bangun pipaniasi air bersih ke kampung atas laut Tihi-tihi dan Selangan.
Penulis: Ismail Usman | Editor: Aris
TRIBUNKALTIM.CO, BONTANG - Pemkot Bontang bakal bangun pipaniasi air bersih ke kampung atas laut Tihi-tihi dan Selangan.
Wacananya, proyek pipanisasi air bersih ini ditaksir menelan biaya dengan nilai lalang Rp 6,2 miliar.
Tercatat dalam laman Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE), telah ada 12 perusahaan yang terdaftar menjadi peserta lelang.
Kabid Sanitasi, Air Minum dan Sumber Daya Air Dinas PUPRK Bontang Edi Suprapto mengatakan, proyek ini akan membangun 200 sambungan rumah untuk pasokan air bersih.
Baca juga: Besok DKP3 Bontang Gelar Pasar Murah di TPI, Setiap Kelurahan hanya di Jatah 200 Paket Sembako
Pengerjaannya pun ditarget akan rampung dalam 6 bulan kalender kerja pasca taken kontrak dengan pemenang lelang.
"Nanti dipasang dari pipa eksisting dulu didekat Kelurahan Bontang Lestari baru dimulai membentangkannya ke dua kampung di atas air itu," ucap Edy Suprapto, Senin (3/4/2023).
Jalur instalasi pipa air bersih ini akan melintas diatas dasar laut dengan panjang lebih dari 5 kilometer.
Sementara kedalaman dari penanaman pipa di laut akan bervariasi menyesuaikan kedalam dasar laut.
Baca juga: Pelni Beri Sinyal Penambahan 30 Persen Tiket Kapal Rute Bontang Jelang Mudik Lebaran
Namun dalam dokumen izin penanaman pipa tak boleh merusak ekosistem laut seperti terumbu karang.
"Yang terpenting tidak merusak ekosistem laut dan tak mengganggu aktivitas nelayan," kata Edi.
tiap rumah nanti mendapatkan meteran beserta dengan satu keran. Sedangkan untuk menyambungkan ke dalam rumah itu dibebankan ke masing-masing warga.
"Kalau berapa kapasitas air kita belum bisa memastikan. Yang terpenting di sana tahun ini bisa dialiri air bersih yang tidak dialiri selama 20 tahun lebih," pungkasnya. (*)
| Bontang Tertinggi Pengangguran di Kaltim, Wawali Agus Haris Desak Pendataan Ulang KTP Warga |
|
|---|
| Pemkot Bontang: NU Bukan Sekadar Ormas Keagamaan, Melainkan Kekuatan Besar Pembangunan Sosial |
|
|---|
| Polres Bontang Bongkar Jaringan Sabu Lintas Daerah, 4 Pengedar Ditangkap |
|
|---|
| 4 Tersangka Curanmor dan Penggelapan Ditangkap dalam Operasi Jaran Mahakam 2025 Bontang |
|
|---|
| Walikota Bontang Lantik Akhmad Suharto Jadi Pj Sekda, Tekankan Penanganan Stunting dan Kinerja OPD |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Kamoung-atas-air-bontang-2023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.