Berita Bontang Terkini
Dianggap Hamburkan Uang, Ternyata Walikota Bontang Siapkan 7 Persen APBD untuk Bintek di Luar Daerah
Walikota Bontang Basri Rase tak mempermasalahkan banyaknya kritik karena sering keluar daerah
Penulis: Mir | Editor: Samir Paturusi
Persoalannya ada beberapa kalangan memandang Bimtek seperti pekerjaan infrastruktur, sambung Basri, dengan tolak ukur langsung bisa dirasakan manfaatnya.
Sementara pengembangan SDM butuh waktu yang relatif panjang untuk mendapatkan hasilnya.
"Itu tadi kritik silahkan tapi membangun. Bimtek Tidak bisa diukur seperti infrastruktur," urai Basri Rase.
Disisi lain ia menegaskan telah mewanti-wanti agar kegiatan bimtek tidak disalahgunakan.
Kendati begitu, sejauh ini ada respons positif dari para peserta. Di mana hal tersebut menjadi bekal dan membandingkan program kerja dari kota lain.
Jika demikian, dapat dimungkinkan pengaplikasiannya di Kota Bontang dan pemanfaatannya di masyarakat.
“Seperti dalam hal pariwisata atau lainnya, dapat dijadikan contoh untuk Bontang,” ungkap Basri Rase.
Baca juga: 5 Parpol Teratas di Bontang Update Real Count KPU, Ada Partai yang Diketuai Walikota Basri Rase
Berikut Profil Basri Rase
Lalu siapa Basri Rase?
Ia tak mengira, nasibnya merantau ke Bontang ternyata berbuah manis. Takdirnya berubah drastis setelah pria Bone, Sulsel itu terjun ke politik.
Dari tahun 1996 Basri Rase mulai merantau untuk mencari pekerjaan di Bontang.
Tiba di Bontang, Basri Rase bekerja serabutan sebagai helper atau pembatu. Kadang jadi buruh bangunan, tukang kayu, hingga pembantu tukang las besi.
Karier Basri Rase di dunia kerja mulai naik setelah dirinya ditunjuk menjadi pencatat karyawan di salah satu perusahaan. Bahkan dia percaya untuk menangani proyek di perusahaan.
Suami Hapidah itu baru mengenal dunia politik pada medio tahun 2000-an. Kemudian di tahun 2004, Basri didaftarkan pamannya sebagai bacaleg di partai PNBK. Namun saat itu, nasib baik belum pihak, dirinya gagal pada Pileg, 2004.
Kemudian pada tahun 2007, Basri Rase diberikan amanah oleh Mantan Panglima TNI, Wiranto untuk membesarkan Hanura di Bontang.
| Polres Bontang Bongkar Jaringan Sabu Lintas Daerah, 4 Pengedar Ditangkap |
|
|---|
| 4 Tersangka Curanmor dan Penggelapan Ditangkap dalam Operasi Jaran Mahakam 2025 Bontang |
|
|---|
| Walikota Bontang Lantik Akhmad Suharto Jadi Pj Sekda, Tekankan Penanganan Stunting dan Kinerja OPD |
|
|---|
| Wajah Baru Bontang Kuala, Revitalisasi Tahap II Hampir Tuntas, UMKM Dapat 45 Lapak |
|
|---|
| Edarkan Sabu di Tambak Udang, Pria Samarinda Ditangkap Polairud Bontang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/20240122_Basri-Rase-Jabat-Walikota.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.