Berita Kutim Terkini

Kak Seto Kunjungi Kutai Timur Bagikan 13 Penghargaan, Berikut Daftarnya

Guru Besar Seto Mulyadi alias Kak Seto mengunjungi Kaabupaten Kutai Timur sekaligus memberikan beragam penghargaan dalam ajang "Kak Seto Award 2024"

Penulis: Nurila Firdaus | Editor: Samir Paturusi
TRIBUNKALTIM.CO/HO
Kak Seto berikan penghargaan kepada Kutai Timur dalam ajang Kak Seto Award 2024.TRIBUNKALTIM.CO/HO/Pemkab Kutim 

TRIBUNKALTIM.CO, SANGATTA - Guru Besar Seto Mulyadi alias Kak Seto mengunjungi Kaabupaten Kutai Timur sekaligus memberikan beragam penghargaan dalam ajang "Kak Seto Award 2024".

Penghargaan pertama diterima secara langsung oleh Bupati Kutai Timur, Ardiansyah Sulaiman dari Kak Seto dengan kategori pelopor dan pelaksanaan kabupaten layak anak (KLA).

"Penghargaan ini diharapkan mampu memotivasi semua pihak terkait di Pemerintahan khususnya dalam meningkatkan dan memberikan pemenuhan serta perlindungan segala hak anak," ujar Ardiansyah, Selasa (21/5/2024).

Sementara itu, Kak Seto juga memberikan penghargaan kategori lainnya dalam ajang "Kak Seto Award 2024" kepada beberapa polisi, tentara dan aparatur sipil negara (ASN).

Baca juga: Bandingkan Jalan Darat Kutim dan Papua, Kak Seto: 1 Banding 10

Baca juga: Karena Alasan Ini Kak Seto Minta Putri Candrawathi Dilindungi, Sarankan Ditahan di Sel Khusus

Berikut penerima Kak Seto Award 2024 di Kutai Timur:
1. Kapolres Kutim AKBP Ronni Bonic sebagai Kapolres inspiratif penggagas program polisi sahabat anak Kabupaten Kutim,

2. Dandim 0909/KTM Letkol Inf Ginanjar Wahyutomo sebagai Dandim inspiratif penggagas edukasi wawasan kebangsaan dan jiwa patriotisme untuk anak usia dini,

3. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Idham Cholid,

4. Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Kutim periode 2023-2024 Sulastin sebagai pelaksana sosialisasi pengembangan sekolah ramah anak,

5. Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Kutim sebagai pelaksana pengembangan sosialisasi Puskesmas ramah anak,

6. Wakapolres Kutim Kompol Herman Sopian sebagai polisi inspiratif fokus perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual,

7. Kasat Reskrim Polres Kutim AKP Dimitri Mahendra Kartika sebagai polisi inspiratif fokus perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual,

8. Kanit PPA Sat Reskrim Polres Kutim IPDA Afdhal Ananda Tomakati sebagai penyidik kepolisian respon cepat fokus perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual,

9. Banit PPA Sat Reskrim Polres Kutim Brigpol Fitriana Lestari sebagai penyidik pembantu kepolisian respon cepat fokus perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual,

10. Banit PPA Sat Reskrim Bripda Oktavianus Rante sebagai penyidik pembantu perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual,

11. Banit PPA Sat Reskrim Bripda Fransiskus Tavalic Regis sebagai penyidik pembantu kepolisian respon cepat fokus perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual.

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved