Berita DPRD Balikpapan

DPRD Balikpapan Dorong Modernisasi Layanan PBG, Khawatirkan Birokrasi Lambat Hambat Investasi

Sistem Persetujuan Bangunan Gedung di Balikpapan dinilai belum sepenuhnya mendukung semangat kemudahan berusaha

|
TRIBUNKALTIM.CO/MOHAMMAD ZEIN RAHMATULLAH
MODERNISASI PERIZINAN - Ketua Komisi I DPRD Balikpapan, Danang Eko Susanto, menilai sistem Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) perlu dimodernisasi agar tidak menghambat investasi. Ia menegaskan, Balikpapan harus tampil sebagai kota yang cepat, efisien, dan ramah bagi pelaku usaha. (TRIBUNKALTIM.CO/MOHAMMAD ZEIN RAHMATULLAH) 

"Aturan tetap harus tegas, tapi jangan kaku. Yang kita butuhkan sekarang regulasi yang memudahkan, bukan yang membuat pelaku usaha mundur," tegas Danang.

Komisi I DPRD Balikpapan berkomitmen untuk terus mengawal reformasi sistem perizinan ini.

Langkah tersebut diharapkan mampu menciptakan layanan publik yang lebih cepat, transparan, dan adaptif terhadap kebutuhan dunia usaha.

"Jika sistem PBG tertata dan SDM-nya siap, dampaknya akan terasa langsung pada peningkatan investasi, pendapatan daerah, dan kesejahteraan masyarakat," tutup Danang. (*)

 

Sumber: Tribun Kaltim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved