Berita Nasional Terkini
Biang Kerok Ditemukan, Mekopolhukam Pastikan PDN Pulih Juli Ini, Brain Chiper akan Bagi Kunci Gratis
Biang kerok ditemukan, Mekopolhukam pastikan PDN pulih Juli ini, Brain Chiper akan bagi kunci gratis
Hacker Berikan Kunci Gratis
Sementara itu, Brain Cipher, kelompok hacker yang meretas PDNS 2 memberikan keterangan terbuka.
Dalam keterangan yang diunggah di situs dark web itu, mereka mengatakan akan memberikan kunci enkripsi untuk membuka data PDNS 2 yang disandera.
Kunci itu akan diberikan Rabu (3/7/2024) secara cuma-cuma alias gratis.
Baca juga: Terjawab Alasan Roy Suryo Yakin Data di PDN Sudah Disalin Hacker, Sebut Budi Arie Jadi Beban Jokowi
Baca juga: Jadi Trending X Pusat Data Nasional, Pemerintah Pasrah Kehilangan Akses Data PDN Akibat Diretas
Melalui posting yang sama, Brain Cipher menyebut bahwa perilisan kunci enkripsi secara gratis ini bertujuan untuk membuktikan, bahwa pemerintah Indonesia memerlukan keamanan siber yang lebih kuat, terutama di sisi sumber daya manusia (SDM).
"Hari Rabu ini, kami akan merilis kunci enkripsi (PDNS 2) kepada pemerintah Indonesia secara gratis.
Kami harap serangan kami membuat pemerintah sadar bahwa mereka perlu meningkatkan keamanan siber mereka.
Terutama merekrut SDM keamanan siber yang kompeten," ujar Brain Cipher.
"Serangan kami tidak melibatkan isu politik, dan murni merupakan ransomware yang meminta tebusan seperti biasanya," imbuh Brain Cipher, sebagaimana dikutip KompasTekno dari posting mereka di dark web.
Dalam posting ini, Brain Cipher juga turut meminta maaf kepada semua rakyat Indonesia untuk kegaduhan yang mereka buat.
"Kami meminta maaf kepada publik atas semua yang terjadi.
Dan kami juga meminta publik paham bahwa keputusan ini kami buat secara independen, tidak dipengaruhi oleh siapapun," kata Brain Cipher. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menko Polhukam Pastikan PDN Pulih Bulan Ini, Biang Kerok Sudah Ketemu"
Ikuti berita populer lainnya di Google News Tribun Kaltim
Ikuti berita populer lainnya di saluran WhatsApp Tribun Kaltim
| Resmi Ditetapkan! Ini Daftar Lengkap 25 Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026 |
|
|---|
| Kata Menkeu Purbaya Soal Kebijakan Ekonomi Indonesia 10 Tahun Terakhir yang Dikomandoi Sri Mulyani |
|
|---|
| Perintah Terbaru Megawati Kepada Kepala Daerah Kader PDIP, Apa Isinya? |
|
|---|
| Penipuan Online Ancaman bagi Ekonomi Digital Indonesia, Pelaku Paling Sering Lewat SMS |
|
|---|
| PAN Tertarik Ajak Purbaya jadi Kader, Popularitas Sang Menkeu Lewati Dedi Mulyadi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kaltim/foto/bank/originals/Jokowi-Minta-Hadi-Tjahjanto-Selesaikan-Urusan-Tanah-IKN-Latar-Belakang-Eks-Panglima-TNI-Disorot.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.